Info Terkini Harga Anggrek Bulan Berbagai Jenis

Popularitas bunga anggrek bulan memang cukup tinggi, terutama di kalangan mereka yang menyukai tanaman. Bunga dengan nama latin Phalaenopsis amabilis atau puspa pesona ini merupakan salah satu bunga nasional Indonesia yang pertama kali ditemukan oleh salah seorang ahli botani Indonesia, yakni Dr. C. L. Blume. Di pasaran, anggrek bulan ada yang dijual dengan harga puluhan ribu rupiah, ada yang hingga ratusan ribu rupiah.

Anggrek bulan (sumber: kompas)
Anggrek bulan (sumber: kompas)

Ciri Anggrek Bulan

Kembang ini disebut dengan anggrek bulan karena kesatuan kelopaknya jika dilihat sekilas membentuk bulat sempurna saat bulan purnama. Banyak juga yang berspekulasi bahwa bunga anggrek ini akan mekar pada saat bulan purnama atau di tengah hari. Entah benar atau tidak, anggrek bulan memang memesona.

Bacaan Lainnya

Anggrek bulan termasuk dalam tanaman anggrek monopodial yang menyukai sedikit cahaya matahari sebagai penunjang hidupnya. Daunnya berwarna hijau dengan bentuk memanjang. Akar-akarnya berwarna dan berbentuk bulat memanjang serta terasa berdaging. Sementara, bunganya memiliki sedikit keharuman dan waktu mekar yang lama serta dapat tumbuh hingga diameter 10 cm lebih.

Kalangan pencinta bunga, umumnya di Indonesia, menganggap bahwa jenis bunga yang satu ini adalah primadona. Memiliki bentuk kelopak bunga yang lebar dan eksotis dengan varian warna kuning, pink, putih, merah, merah kecokelatan, hingga ungu, membuat tanaman ini menjadi pilihan ibu-ibu untuk mempercantik rumah atau halaman mereka.

Jika diperhatikan dari segi warna, bunga ini mempunyai varian yang beragam. Namun, setidaknya anggrek bulan mempunyai dua jenis warna pada mahkota, yakni merah dan keemasan. Pada satu kelopak pun, warna yang muncul tidak sendiri. Selalu ada corengan atau kombinasi sebagai dasar warna, dan perbedaan warna yang semakin terang di ujung.

Meskipun merupakan asli dari Indonesia, cara menanam dan merawat anggrek bulan ini masih diperlukan metode dan teknik tertentu agar tanaman dapat tumbuh dengan sehat dan terawat. Nah, bagi Anda yang ingin merawat bunga anggrek bulan ini agar bisa tumbuh dengan baik, maka perlu diperhatikan beberapa hal.

Merawat tanaman anggrek bulan (sumber: paktanidigital.com)
Merawat tanaman anggrek bulan (sumber: paktanidigital.com)

Tips Menanam Anggrek Bulan

  • Pemilihan bibit menjadi syarat mutlak untuk bisa mendapatkan hasil bunga anggrek bulan yang maksimal. Anda bisa mendapatkan biji atau benih di beberapa toko bunga terdekat. Harga biji atau benihnya cukup bervariasi.
  • Menanam biji dan merawatnya dapat dilakukan dengan cara memindahkan biji tersebut ke dalam tray. Media ini dapat diberikan tanah secukupnya dan biji hanya tinggal diletakkan di atasnya dengan sedikit penekanan ke dalam. Pastikan bahwa biji memiliki ruang yang sejajar dan rapi agar setiap biji mendapatkan oksigen yang merata.
  • Pada triwulan pertama, berikan asupan unsur hara dari larutan Growmore dengan takaran satu sendok teh per satu liter . Setelah tiga bulan, pertumbuhan bunga anggrek akan menunjukkan perkembangan yang signifikan dengan ditandai adanya akar dan tunas yang telah mengembang.
  • Pindahkan anggrek bulan tersebut ke pot transparan berukuran 15 cm. Selain media tray yang telah sesak, penggunaan pot transparan ini juga bisa mengontrol kadar air di dalamnya. Dengan kualitas dan takaran air yang cukup, akar anggrek bulan ini akan tercegah dari pembusukan.
  • Anggrek bulan juga membutuhkan nutrisi yang cukup. Salah satu jenis nutrisi yang lazim digunakan adalah Dekastar dengan takaran setengah sendok teh per pot. Dengan pemenuhan nutrisi melalui pupuk ini, perkembangan tunas diklaim akan semakin cepat dan tangkai akan menguat.
  • Frekuensi pemberian pupuk sebaiknya setiap dua hari sekali setiap pagi, antara pukul enam hingga delapan pagi, atau bisa pukul lima hingga enam sore.
  • Jangan memberi pupuk dan menyirami bunga anggrek bulan ini saat siang hari. Karena, tidak akan mendapatkan hasil yang maksimal, justru membuat anggrek bulan ini akan cepat mati. Fakta ini sesuai dengan cara kerja tumbuhan yang mengolah makanan pada siang hari. Dengan perubahan suhu lingkungan yang mendadak, tumbuhan akan segera mati.
  • Jika dilihat dari jenis bunga yang termasuk epifit, maka anggrek ini tidak membutuhkan banyak air. Penyiraman tanaman ini dapat dilakukan dengan cara menyemprotkan air ke permukaan luar tanaman.
  • Letakkan anggrek bulan ke dahan pohon yang lebih besar dan sirami bagian tersebut dengan sedikit air. Cara ini digunakan untuk mengatasi cabang dan tangkai yang berubah menjadi keriput.
  • Tanaman anggrek bulan akan semakin berkembang pada suhu 15 hingga 18 Celsius pada hari dan 19 hingga 25 Celsius pada siang hari.
  • Anggrek bulan ini memang jenis anggrek yang diketahui tidak membutuhkan banyak sinar matahari. Namun, itu bukan berarti bahwa kembang ini harus ditempatkan pada ruangan gelap tanpa cahaya. Baiknya, tanaman anggrek bulan diletakkan di bawah naungan pohon, teras rumah, atau di bawah lindungan paranet.
  • Untuk mengetahui apakah anggrek bulan mendapatkan sinar matahari yang cukup, kurang, atau berlebihan, bisa dilihat dari warna daunnya. Apabila daun berwarna hijau cerah, maka sudah mendapatkan sinar matahari yang cukup, sedangkan jika warnanya hijau pucat agak kekuningan, maka kurang mendapatkan sinar matahari. Sementara, apabila daun berwarna cokelat karena terbakar, bisa dipastikan mendapatkan sinar matahari yang terlalu banyak.
  • Salah satu permasalahan yang kerap muncul dalam menanam dan merawat anggrek bulan adalah munculnya penyakit. Penyakit yang sering muncul antara lain karena adanya bakteri, jamur, dan serangga. Untuk itu, perlu dilakukan penyemprotan insektisida dan fungisida dengan frekuensi satu minggu sekali. Penyemprotan ini sebaiknya dilakukan pada sore hari.

Apabila Anda juga berminat memelihara anggrek bulan, Anda bisa membeli bibitnya. Saat ini, benih anggrek bulan ditawarkan dengan harga mulai Rp13 ribu sampai Rp50 ribuan. Namun, jika Anda ingin langsung menikmati keindahan anggrek bulan, bisa langsung membeli tanaman ini yang sudah dalam kondisi dewasa. Tahun lalu, di pasaran dalam negeri, anggrek bulan dewasa ditawarkan dengan harga berkisar Rp100 ribuan sampai Rp300 ribuan per pohon. Lalu, berapa harga anggrek bulan di pasaran saat ini?

Bunga yang Cantik Anggrek Bulan - (dispertan.semarangkota.go.id)
Bunga yang Cantik Anggrek Bulan – (dispertan.semarangkota.go.id)

Harga Anggrek Bulan

Jenis Anggrek Bulan Harga
Anggrek Bulan Rp30.000
Anggrek Bulan Novelty Rp110.000
Anggrek Bulan Blackjack Spike Rp165.000
Anggrek Bulan Putih Lidah Merah Jumbo Rp120.000
Anggrek Bulan Taiwan Bunga Ungu Rp189.000
Anggrek Bulan Sulawesi Rp150.000
Anggrek Bulan Kuning Rp150.000
Anggrek Bulan Kalimantan Rp120.000
Anggrek Bulan Daun Lurik Rp225.000
Anggrek Bulan Variegata Rp350.000

Jika dibandingkan penawaran sebelumnya, harga bunga anggrek bulan di pasaran tahun 2022 relatif stabil untuk jenis anggrek bulan dewasa, namun mengalami perubahan pada 2023. Sebagai , anggrek bulan varigata yang sebelumnya dijual mencapai Rp750 ribu, sekarang turun drastis jadi Rp350 ribu.

Perlu diingat, harga bunga anggrek bulan tersebut dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu, tergantung kebijakan pihak penjual. Anda dapat mengakses sejumlah situs jual beli online untuk memperoleh harga terbaik.

[Dian]

Pos terkait