Update Harga Akai MPK Mini (MK2, MK3, Play)

Apakah Anda pernah mendengar tentang istilah one man band? Ini adalah sebuah ungkapan yang merujuk seorang musisi yang mampu memainkan beberapa instrumen sekaligus. Apakah itu mungkin? Tentu saja, karena sekarang sudah ada hadir perangkat mini keyboard yang dapat menghasilkan banyak suara. Nah, salah satu brand yang telah meluncurkan alat ini adalah Akai lewat MPK Mini yang ternyata punya harga relatif terjangkau.

Akai MPK Mini MK3 (sumber: musictech.com)
Akai MPK Mini MK3 (sumber: musictech.com)

Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan instrumen musik bernama keyboard. Berasal dari bahasa Inggris key yang berarti kunci dan board yang berarti papan, keyboard adalah yang terdiri dari sekumpulan tuts yang merupakan kunci (key) nada, dan tuts tersebut tersusun pada sebuah bidang yang mirip dengan papan.[1] Keyboard juga dapat diartikan sebagai instrumen yang menghasilkan serupa nada hasil manipulasi kunci-kunci atau chord pada .[2]

Bacaan Lainnya

Seiring perkembangan teknologi, saat ini keyboard tidak hanya hadir dengan dimensi yang besar, yang mungkin sedikit menyulitkan untuk dibawa bepergian. Sejumlah perusahaan telah menghadirkan keyboard dengan ukuran lebih kompak. Bahkan, saking mininya keyboard ini, dimensinya setara dengan sebuah laptop.

Review Akai MPK Mini

Nah, dari sekian banyak keyboard ultra-kompak yang telah beredar di pasaran, salah satu yang cukup laris adalah MPK Mini buatan Akai. MPK Mini adalah keyboard ultra-compact dengan deretan tombol, knob, dan pad yang memberikan kinerja dan kontrol produksi hands-on untuk software musik pengguna. Dengan velocity-sensitive keyboard 25-tuts, 8 backlit MPC model pad, dan 8 knob Q-Link, membuat MPK Mini diklaim sebagai sebuah controller paling portable.

Keyboard MPK Mini sangat ideal untuk menyimpan ide-ide musikal Anda di mana saja, termasuk ketika bepergian. Tuts velocity-sensitive-nya memberikan ekspresi musikal yang dinamis, karena Anda juga dapat mengakses pitch range yang berbeda melalui tombol khusus Octave Up dan Down, membuat staccato yang indah dengan Arpeggiator built-in. Disertakan juga tap-tempo dan kontrol sustain.

Pad velocity-sensitive 8 backlit MPK Mini dibuat berdasarkan produk MPC Akai Professional yang merupakan produsen instrumen musik yang iconic. Perangkat ini dapat membuat sampel dan sequencing pola drum. Menggunakan pad untuk mengirim informasi nada, MIDI CCs, atau bahkan perubahan program. Sementara, tombol Bank memberikan Anda akses cepat ke dua bank, menempatkan total 16 pad di ujung jari Anda.

Tidak hanya itu, MPK mini sudah didukung 8 knob Q-Link yang dapat dialihkan untuk mengontrol hampir semua parameter di software Anda. Produk ini bekerja plug-and-play dengan Mac dan PC tanpa perlu menginstal software driver atau wall power untuk pengoperasiannya. MPK Mini juga memiliki empat bank memori untuk pemrograman dan pengaturan recalling yang sesuai dengan software program favorit Anda. Disertakan pula software editor agar Anda dapat dengan cepat me-map kontrol MPK Mini.

Software untuk menciptakan musik Ignite dari AIR sangat sesuai untuk dioperasikan dengan MAX49, memberikan Anda cara tercepat, baik untuk menangkap ide-ide maupun untuk membuat musik. Ignite berisi lebih dari 275 instrumen, yang sebagian besar diambil dari koleksi instrumen Akai yang terkenal, termasuk Strike, Structure, dan Velvet. Semua sound telah dioptimalkan untuk memuat cepat, dan kontrol editing secara otomatis me-map keyboard MAX49 Anda. Sound yang luar biasa ini termasuk keyboard, drum, perkusi, bass, gitar, synths, string, brass, dan woodwinds.

Akai MPK Mini (sumber: keymusic.com)
Akai MPK Mini (sumber: keymusic.com)

Nah, apabila Anda tertarik dengan MPK Mini buatan Akai, tidak sulit mendapatkan perangkat tersebut. Pasalnya, Anda sudah bisa membeli produk ini di berbagai toko instrumen musik, beberapa toko perkakas elektronik, atau lewat sejumlah situs jual beli online. Berikut kisaran harga alat musik tersebut untuk pasaran dalam negeri.

Harga Akai MPK Mini

Akai MPK MiniHarga
Akai MPK Mini MK2Rp1.200.000 – Rp1.600.000
Akai MPK Mini MK3Rp1.443.000 – Rp2.109.000
Akai MPK Mini PlayRp2.200.000

Harga Akai MPK Mini di atas telah kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk sejumlah toko alat musik dan beberapa situs jual beli online. Apabila dibandingkan penawaran sebelumnya, harga APK Mini Play yang awalnya Rp1,87 juta sampai Rp1,99 juta, sekarang menjadi Rp2,2 jutaan. Sementara itu, harga APK Mini MK2 dan MK3 terpantau tidak banyak berubah.

[1] Pradana, Galuh Kusuma dan Yusriel Ardian. 2014. Penerapan Tehnologi Soundfont pada MIDI Keyboard (Module Sampling). Jurnal Fakultas Teknologi Informasi Universitas Kanjuruhan

[2] Ibid.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *