Update Biaya Tambal Gigi Depan Patah (Puskesmas, Rumah Sakit, Klinik Gigi)

Selain berlubang, salah satu permasalahan yang kerap dialami banyak orang adalah gigi patah, termasuk gigi bagian depan. Apabila sudah parah, penanganan yang disarankan memang dicabut. Namun, jika masih bisa diobati, gigi yang patah bisa ditambal. Saat ini, sudah banyak puskesmas, rumah sakit, maupun yang menangani untuk gigi patah dengan biaya atau tarif yang dapat dikatakan cukup terjangkau.

Gigi patah (sumber: advanceanderson.com)
Gigi patah (sumber: advanceanderson.com)

Umumnya, gigi sakit memang dikarenakan ada salah satu atau beberapa gigi yang berlubang. Namun, rasa sakit juga bisa diakibatkan kasus gigi patah pada bagian depan. Sedikitnya, 90 persen dari jumlah kasus gigi patah terdapat pada gigi depan bagian atas. Kecenderungan patah akan lebih besar lagi pada gigi depan atas dengan posisi agak maju karena gigi tersebut kurang terlindungi oleh bibir. Penyebab utamanya adalah benturan, dengan kekuatan juga lokasi benturan memengaruhi derajat keparahan.

Bacaan Lainnya

Untuk penanganan gigi patah, sangat tergantung dari keadaan gigi tersebut, yakni meliputi beberapa faktor, antara lain seberapa besar patahan, lokasi patahan, serta kondisi dan keadaan kamar saraf gigi. Umumnya, perawatan yang akan diberikan oleh dokter gigi bertujuan untuk mengurangi sampai menghilangkan rasa sakit, memperbaiki fungsi gigi, memperbaiki secara tampilan dan estetika, serta mempertahankan keberadaan gigi dalam rongga mulut agar diupayakan gigi tidak perlu dicabut.

Secara garis besar, ada dua tipe patah gigi, yaitu gigi patah vertikal dan gigi patah horizontal. Gigi patah bisa kembali seperti semula dengan perawatan khusus. Namun, harus dilihat lagi kedalaman patahan yang terjadi pada gigi tersebut. Jika tidak mengenai saluran gigi, akan cepat ditangani sehingga tidak memerlukan waktu lama. Namun, jika patahan sampai terkena area saluran akar, harus dilakukan perawatan saluran akar (PSA) terlebih dulu.

Sebelum menentukan jenis perawatan yang akan diberikan, dokter gigi harus menegakkan diagnosis terhadap gigi yang patah tersebut, didukung oleh anamnesa, pemeriksaan klinis, serta foto rontgen. Penanganan sendiri tergantung dari kondisi patahan, jika kondisi patah gigi melibatkan dentin dan kamar saraf, maka perlu dipastikan keadaan kamar saraf gigi (apakah masih vital atau sudah terbuka dan terkontaminasi).

Jika kamar saraf gigi masih vital, maka mempertahankan keadaan inilah yang menjadi keutamaan dari tindakan perawatan gigi. Sementara, jika kamar saraf gigi sudah terbuka dan terkontaminasi, maka harus dilakukan perawatan kamar saraf gigi yang sering disebut juga dengan istilah perawatan pulpektomi.

Sementara itu, perbaikan secara estetika pada bagian yang patah dilakukan apabila hanya meliputi lapisan terluar dari gigi yaitu email maka hanya perlu dilakukan penambalan saja. Pada keadaan tertentu, jenis perawatan yang dapat dilakukan adalah dengan mahkota gigi tiruan yang terbuat dari beberapa jenis bahan, seperti metal-porcelain, ceramic, dan resin.

Biaya untuk menambal gigi depan yang patah tergantung jumlah gigi yang patah, tingkat kesulitan, dan kebijakan dokter yang menangani. Jika tambal sementara, rata-rata biaya yang dibayarkan berkisar puluhan ribu hingga ratusan ribu rupiah. Namun, apabila ditambal estetik atau menggunakan laser, maka biaya yang dikeluarkan sedikit lebih mahal. Jika ingin yang murah atau tidak mengeluarkan biaya, Anda juga bisa memanfaatkan fasilitas BPJS Kesehatan yang menanggung perawatan gigi dengan medis. Berikut informasi terbaru kisaran biaya tambal gigi.

Biaya Tambal Gigi Patah

Ilustrasi: tambal gigi
Ilustrasi: tambal gigi
Nama Klinik KesehatanBiaya Tambal Gigi
Puskesmas Bareng Tambalan Sederhana : Rp15.000
Tambalan Tetap : Rp70.000
Puskesmas BantulTambalan Amalgam : Rp18.400 – Rp46.000
Tambalan GIC : Rp24.300 – Rp64.500
Tambalan Komposit Light Cured : Rp21.550 – Rp52.000
Tambalan Komposit Light Cured (Sedang) : Rp38.900 – Rp73.500
Ananta DentalTambal Estetika : Rp380.000
RSKGM BandungTambal GIC 1 permukaan : Rp75.000 per gigi
Tambal GIC lebih dari 1 permukaan : Rp100.000 per gigi
Tambal Komposit 1 permukaan : Rp125.000 per gigi
Tambal Komposit lebih dari 1 permukaan : Rp175.000 per gigi
Global Estetik Tambal Sementara : Rp250.000
Tambal Estetik (Laser) : Rp770.000
GIC Kecil : Rp325.000
GIC Besar : Rp350.000
Prima Global Healthcare JakartaPenambalan Sementara : Rp90.000 – Rp110.000
Tambal GIC Dewasa : Rp120.000 – Rp160.000
Tambal GIC Anak : Rp100.000 – Rp140.000
SMO (Smile Make Over) Dental Care MalangTambal Gigi Estetik Permanen (Anterior/Posterior): Rp100.000 – Rp350.000
Perawatan Saluran Akar/Saraf: Rp75.000 – Rp200.000 per datang
Klinik Dr. Abdul Radjak Unit AngkeMulai Rp100.000
Klinik Dr. Abdul Radjak Unit Pondok GedeMulai Rp200.000
Klinik Dr. Abdul Radjak Unit TegalanMulai Rp250.000
Klinik Viva Medika Tambun Mulai Rp130.000
Klinik Viva Medika Centro City JakartaMulai Rp160.000
Klinik Advent JakartaMulai Rp150.000
Klinik Pratama Sukma Anggrek JakartaMulai Rp150.000
Klinik Holicare BintaroMulai Rp350.000
Klinik Miracle JakartaMulai Rp400.000

Biaya tambal gigi depan yang patah di atas kami rangkum dari sejumlah sumber. Dibandingkan tahun sebelumnya, biayanya relatif tidak banyak berubah. Namun, di beberapa klinik, seperti Global Estetik, tarif layanan penambalan gigi mengalami kenaikan. Tambal sementara yang sebelumnya dipatok Rp225 ribu, sekarang naik menjadi Rp250 ribuan. Sementara, layanan GIC kecil yang awalnya Rp280 ribu, saat ini naik menjadi Rp325 ribu. Untuk informasi lebih detail, Anda bisa datang langsung ke puskesmas, rumah sakit, atau klinik gigi terdekat di sekitar domisili Anda. 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan ke zeril Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

16 Komentar

  1. Dok gigi depan saya patah sisa patahnya tinggal sedikit berlubang besar hitam dan bengkak di gusi kaya mau keluar nanah apkah masih bisa di tambal apa harus di cabut saya gak pede buat bicara dan saya sedang hamil 4 bulan gimana solusinya biar sebelum bersalin gigi saya uda baik seperti sedia kala karna kalo saya nunggu setelah melahirkan saya gak pede buat ketemu banyak orang trimakasih dan berapa harganya.

    1. Kalau sampai bengkak atau bernanah, harus ditanggulangi infeksinya dulu.
      Biasanya dokter gigi akan memberikan rawatan untuk infeksi dengan obat dan membersihkan gigi yang infeksi.
      Jika sudah sembuh, baru bisa diberikan tambalan atau crown untuk membuat tampilan gigi seperti semula.

  2. Kak saya jatoh dari motor gigi saya patah yang depan tiga tapi patahnya setengan bukan dari akar apakah itu bisa di tambal terus apakah sudah di tambal harus pake behel juga?
    Kira kira harga 3 gigi itu berapa nambalnya?

    1. Bisa. Silakan periksakan ke dokter gigi terpercaya untuk dapat diperiksa dan diberikan pilihan alternatif treatment nya

  3. Dok, gigi saya patah udah dari lama , patahnya itu miring , jadi GA semuanya patah masih ada setengah yg tersisa, apakah bisa kalau saya tambal sekarang ?

    1. Bisa dilakukan penambalan estetik, mumpung masih sedikit yg patah. Gigi yang patah cenderung lebih mudah keropos karena lapisan emailnya sudah tidak utuh.

    1. Akan dilakukan pemeriksaan dulu keadaan giginya. Namun dalam kebanyakan kasus, hal itu bisa dilakukan

  4. Dok gigi atas saya ada beberapa yang bentuknya runcing tidak seperti gigi pada umumnya, apa bisa di tambal dibentuk seperti gigi seperti pada umumnya?

  5. Dok 3 hari yg lalu gigi depan atas saya patah vertikal, karena memakan makanan yg terlalu keras. Dan ternyata ketika saya lihat dari samping gigi saya itu sudah mulai keropos. Saya sekarang tdk PD untuk berbicara, pdahal pekerjaan saya menuntut untuk selalu berbicara. Bagaimana cara mngatasinya? Bisakah ditambal?

    1. Bisa ditambal jika keadaaan gigi masih memungkinkan untuk menempelnya bahan tambalan komposit. Jika tidak memungkinkan, bisa dipilih crown/jacket untuk solusi lebih permanen 🙂