Daftar terbaru Harga Minyak Zaitun Asli Untuk Wajah

Minyak zaitun memang dianggap memiliki berbagai manfaat bagi kelangsungan hidup manusia. Selain dapat dimanfaatkan untuk memasak, kandungan nutrisi yang lengkap pada olive oil ini juga sangat bermanfaat bagi , menyembuhkan penyakit, hingga dimanfaatkan untuk perawatan kecantikan.

Minyak zaitun dapat dipakai untuk perawatan kecantikan, terutama untuk dan kulit. Apabila digunakan pada kulit wajah, minyak yang sudah terkenal sejak peradaban Timur Tengah ini dipercaya dapat memperhalus wajah, membuat kulit menjadi lebih muda, segar, dan bersinar. Karena itu, dengan banyaknya khasiat ini, membuat minyak zaitun semakin banyak diincar oleh konsumen.

Bacaan Lainnya
Daftar, harga, minyak, zaitun, wajah, mustika ratu, merk, merek, asli, apotek, supermarket, berjerawat, kulit, berminyak, Sariayu, Bertolli, Fillipo Berio, apotik, Borges, Bragg, kualiras, mahal, lokal, manfaat, produsen, antioksidan, di, pasaran, extra, virgin, olive oil, kesehatan, tubuh, brand, campuran, untuk
Wajah berlumur minyak zaitun (sumber: benefituses.com)

Penggunaan minyak zaitun dianggap cocok untuk semua jenis kulit wajah, namun ada beberapa metode bagi pemilik wajah berminyak maupun berjerawat agar tidak membuat kadar minyak ataupun jerawat akan semakin parah. Berikut adalah beberapa langkahnya.

  • Bersihkan wajah dengan menggunakan sabun atau pembersih lainnya.
  • Siapkan minyak zaitun, dan tuangkan secukupnya ke telapak tangan yang bersih.
  • Oleskan secara merata ke seluruh permukaan wajah.
  • Pijat wajah dengan gerakan memutar atau searah dengan jarum jam selama kurang lebih 5 menit.
  • Diamkan paling tidak 15 menit agar nutrisi dari minyak zaitun mampu meresap ke dalam pori-pori.
  • Kemudian, siapkan air hangat dan celupkan handuk kecil ke dalam air tersebut. Gunakan untuk mengompres wajah.
  • Bersihkan wajah dengan air hangat sampai benar-benar bersih (minyak zaitun terangkat dari wajah).
  • Bilas dengan air dingin untuk menutup pori-pori sehingga kotoran tidak mudah masuk kembali.

Di berbagai pusat perbelanjaan seperti, Hypermart, Carrefour, Alfamart, Indomaret, maupun beberapa apotek lainnya, minyak zaitun dijual secara bebas. Berbagai merek minyak zaitun yang kerap ditemui adalah Mustika Ratu, Herboris, Sariayu, Bertolli, dan lain sebagainya. Merk minyak zaitun yang terdapat di pasaran ini terdiri atas beberapa golongan, asli maupun campuran dengan bahan lain. Meski semua brand mengklaim produknya adalah asli, namun ada beberapa cara yang dapat menjadi opsi untuk dapat menilai tingkat keaslian minyak zaitun tersebut.

Untuk mencicipi minyak zaitun yang berkualitas baik dan asli, maka Anda akan merasakan sensasi pedas pada bagian pangkal setelah mencicipinya. Rasa pedas ini menunjukkan kandungan antioksidan dalam minyak zaitun. Semakin Anda merasakan terbakar pada tenggorokan, maka kandungan antioksidan dalam minyak zaitun tersebut semakin tinggi. Kandungan ini dianggap baik untuk kesehatan tubuh. Hingga saat ini, terdapat beberapa merk minyak zaitun yang diklaim asli dan bagus dipakai untuk wajah, seperti berikut ini.

Minyak Zaitun - (Sumber: alodokter.com)
Minyak Zaitun – (Sumber: alodokter.com)

Harga Minyak Zaitun Asli

Merek Minyak ZaitunKisaran Harga
Bertolli Extra Virgin Olive Oil 500mlRp98.000
Bertolli Extra Virgin Olive Oil 1000mlRp169.000 – Rp232.500
Borges Extra Virgin Olive Oil 500mlRp99.900
Borges Sybaris Extra Virgin Olive Oil 500mlRp150.000
Bragg Organic Extra Virgin Olive Oil 473mlRp235.000 – Rp337.000
Filippo Berio Extra Virgin Olive Oil 250mlRp52.000
Filippo Berio Extra Virgin Olive Oil 500mlRp125.000
Filippo Berio Extra Light Olive Oil 250mlRp54.100
Filippo Berio Extra Light Olive Oil 1 literRp179.000

Beberapa anggapan bahwa minyak zaitun yang memiliki kualitas yang baik, maka harganya pun relatif mahal. Karena, produsen harus mengambil buah zaitun dari seluruh dunia dan mengirimkannya ke tempat tujuan.

[Almasshabur]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *