Info Update Harga Popcorn XXI Semua Varian Rasa dan Kemasan

Menonton di bioskop tidak lengkap rasanya jika tidak menikmati popcorn. Bahkan, ngemil popcorn sambil melihat film kesayangan sudah menjadi kebiasaan. Bagi Anda yang suka menonton di bioskop XXI, jangan lupa untuk membeli popcornnya yang diklaim lezat dengan harga yang terjangkau.

Nonton film sambil makan popcorn
Nonton film sambil makan popcorn

Popcorn merupakan camilan berbahan dasar jagung yang awalnya ditemukan di Amerika. Ada perdagangan biji- kala itu, dan popcorn mulanya ditemukan oleh penangkap ikan di Chile. Kemudian, camilan itu disebarkan dan menjadi favorit bagi masyarakat Amerika. Masyarakat pun menjual popcorn di berbagai acara seperti festival, sirkus, pasar malam, dan lain sebagainya. Seiring berjalannya waktu, popcorn dijual juga di bioskop-bioskop.

Bacaan Lainnya

Keunggulan Popcorn 

Ada beberapa pendapat yang mengatakan alasan mengapa popcorn terpilih menjadi camilan favorit nonton film di bioskop. Pertama, adalah karena mengenyangkan. Popcorn dianggap sebagai camilan yang rendah kalori namun tetap mengenyangkan. Durasi menonton film di dalam bioskop biasanya cukup lama sehingga membuat seseorang menjadi lapar. Nah, makan banyak popcorn yang berbahan dasar jagung, bagi beberapa orang, akan membuat kenyang. Selain itu, popcorn memiliki kalori yang rendah dan baik bagi kesehatan, berbeda dengan camilan lain yang ada di bioskop, atau makanan yang mengandung .

Kedua, ketika mengunyah popcorn, dianggap tidak berisik sehingga tidak mengganggu orang sekitar yang juga sedang menonton film di bioskop. Selain itu, karena popcorn memiliki rasa gurih dan/atau manis, penonton bisa memiliki banyak pilihan sesuai selera masing-masing orang.

Sebenarnya, Anda bisa membuat popcorn sendiri di rumah, asal tersedia bahan dan alat untuk membuatnya. Namun, mungkin rasa popcorn buatan sendiri dengan yang dijual di bioskop berbeda. Hal itu mungkin didasari beberapa hal, mulai dari minyak yang digunakan untuk membuat popcorn. 

Setiap bioskop membuat sajian popcornnya sedikit berbeda. Namun, minyak yang digunakan memberikan pengaruh. Beberapa bioskop menggunakan minyak canola. Sementara, yang lain menggunakan kombinasi minyak canola dan minyak kelapa, atau bisa juga biji jagung dengan campuran minyak, garam, dan mentega.

Biji jagung yang digunakan sebenarnya sama dengan yang dijual di pasaran. Umumnya, bioskop menggunakan trik dalam penggunaan mentega. Sebagian besar bioskop tidak menggunakan real butter atau mentega asli, tetapi hanya minyak rasa mentega. Kadar air yang rendah dalam minyak tersebut membuat popcorn garing tidak mudah melempem. Bioskop juga tidak membutuhkan label informasi gizi di produk mereka, memungkinkan produk lebih banyak mengandung minyak atau garam, dibandingkan popcorn kemasan siap saji di supermarket.

Alasan lain yang membuat popcorn bioskop terasa lebih enak yaitu karena Anda memakannya di bioskop. Bau dan rasa popcorn saat nonton di bioskop memengaruhi. Fenomena tersebut bahkan didukung secara ilmiah oleh peneliti ilmu psikologi di University of Southern California dan University of Cornell. Hasil penelitian menemukan bahwa cahaya redup dan trailer film mendorong orang untuk makan popcorn, bahkan saat popcorn tersebut melempem atau tidak enak.

Pop corn (sumber: easyfitness.one )
Pop corn (sumber: easyfitness.one)

Tidak sulit untuk membeli popcorn di bioskop yang ada di Tanah Air. Salah satunya yang dijual di Cinema XXI. Informasi lebih lengkap, dapat dilihat pada tabel berikut ini.

Harga Popcorn di XXI

Jenis Popcorn di XXI Harga
Popcorn Salt (S/Small) Rp25.000 
Popcorn Salt (M/Medium) Rp50.000 
Popcorn Salt (L/Large) Rp70.000 
Popcorn Sweet Glaze (S/Small) Rp35.000 
Popcorn Sweet Glaze (M/Medium) Rp55.000 
The Real Caramel Popcorn (M/Medium) Rp58.000 
Popcorn Mix (S/Small) Rp33.000 
Popcorn Mix (M/Medium) Rp55.000
Popcorn Mix (L/Large) Rp85.000
Popcorn Balado (M/Medium) Rp38.000
Popcorn Cornell (S/Small) Rp35.000 
Popcorn Cornell (M/Medium) Rp70.000
Popcorn Cornell (L/Large) Rp130.000 
Popcorn Cookies & Cream (M/Medium) Rp58.000 

Harga popcorn di atas mungkin saja bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan. Pada tahun , Popcorn Salt Small dijual dengan harga Rp20 ribu. Di tahun , harga popcorn tersebut naik menjadi Rp25 ribu, sama dengan tahun 2021 dan 2022. 

Popcorn XXI (sumber: biggo.id)
Popcorn XXI (sumber: biggo.id)

Namun, ada juga yang berubah seperti Popcorn Salt Medium yang dibanderol Rp45 ribu tahun 2020, naik menjadi Rp50 ribu tahun 2021 dan 2022. Selain itu, ada menu baru, yakni popcorn cookies and cream ukuran medium tahun 2022.

Tak hanya itu, ada beberapa varian popcorn yang tahun ini sudah tidak dijual lagi, antara lain The Real Caramel Popcorn To Go, Cheese Popcorn, Spicy Caramel Popcorn, dan Cashew Nut Caramel Popcorn. Namun, Anda tidak perlu kecewa karena sudah ada varian baru sebagai penggantinya, seperti Popcorn Mix, Popcorn Balado, dan Popcorn Cornell.

Jika Anda ingin mendapatkan informasi terbaru, bisa langsung mendatangi Bioskop XXI terdekat. Informasi yang Anda dapat tidak terbatas harga terbaru, tetapi mungkin juga kesempatan membeli popcorn dalam kemasan paket, seperti yang disediakan oleh pihak bioskop Cinemax XXI Mall WTC Jambi.

Cafe XXI di bioskop Jambi menyediakan Paket Serbu, Combo, dan Kenyang. Sayangnya, tahun 2021, paket tersebut sudah tidak tersedia. Namun, Anda tidak perlu kecewa, karena dilansir dari Kompas, bioskop XXI sedang mengadakan promo beli popcorn gratis refill sebanyak tiga kali. Syarat yang harus dipenuhi pelanggan terbilang cukup mudah, yakni Anda hanya perlu membawa struk pembelian popcorn saat popcorn di tangan Anda sudah habis. Tentunya, refill ini hanya dilakukan di bioskop XXI yang Anda datangi pertama kali saat membeli popcorn.

Namun, paket itu bisa saja tersedia hanya pada saat tertentu, dan bisa juga tersedia di bioskop XXI pada kota tertentu. Sehingga, untuk memastikan apakah bioskop di kota Anda juga menyediakan beberapa paket tersebut, Anda bisa mengunjungi bioskop XXI terdekat.

[Update: Almas]

Pos terkait