Info Terbaru Daftar Harga Masker Rambut Loreal (Semua Varian)

L’Oreal Group adalah sebuah perusahaan asal Perancis yang dibangun sejak tahun 1909 silam dan bergerak di sektor barang konsumsi dengan fokus utama bisnisnya ada di industri perawatan diri. Brand ini tercatat telah memproduksi lini produk skincare (), make up, hingga perawatan rambut (hair care). Masker rambut dari Loreal cukup dikenal bagi setiap kalangan dengan harga cukup terjangkau.

L'Oreal Paris (sumber: videoblocks.com)
L’Oreal Paris (sumber: videoblocks.com)

Selain terkenal dengan produk make up berkualitas, L’Oreal Paris juga populer dengan produk-produk perawatan rambut. Produk-produk Loreal Paris telah didistribusikan ke banyak negara, termasuk Indonesia. L’Oreal Paris memproduksi beragam produk hair care seperti conditioner, shampoo, treatment, pewarna rambut (colorant), hingga hair mask atau masker rambut. Tiap produk L’Oreal Paris memiliki keunikan dan manfaatnya masing-masing.

Bacaan Lainnya

L’Oreal Paris menawarkan beragam jenis masker rambut yang ditujukan untuk konsumen kalangan umum dan untuk salon profesional. Untuk masker rambut kalangan umum, tersedia beberapa varian seperti L’Oreal Fall Repair 3x 1 Minute Treatment Hair Mask yang diperuntukkan rambut rontok, kemudian ada L’Oreal Smooth Intense Hair Mask untuk mengatasi rambut yang kusut dan sulit diatur, serta varian L’Oreal Hair Mask Total Repair yang mengatasi 5 tanda kerusakan rambut. Sementara, untuk profesional, variannya lebih beragam lagi.

Anda bisa memilih sendiri produk hair mask mana yang sekiranya paling cocok untuk kebutuhan. Menariknya, hair mask L’Oreal ini tak hanya hadir dalam kemasan jar, tetapi ada juga yang dikemas dalam sachet dengan harga ekonomis, sehingga Anda bisa membelinya hanya saat diperlukan. Untuk urusan harga, hair mask L’Oreal umumnya dibanderol dengan harga yang relatif terjangkau. Namun, untuk seri-seri profesional, biasanya dijual dengan harga yang lebih mahal dan bisa mencapai ratusan ribu rupiah per jar. Agar lebih paham, simak ulasan lengkap mengenai review beberapa macam produk masker rambut L’Oreal berikut ini.

Jenis Masker Rambut L’Oreal

L'Oreal Hair Mask Total Repair (sumber: ablessingtooneanother.org)
L’Oreal Hair Mask Total Repair (sumber: ablessingtooneanother.org)

L’Oreal Fall Repair 3x 1 Minute Treatment Hair Mask

Fall Repair membantu mengurangi rambut rontok (karena patah) akibat dari kurangnya nutrisi pada pangkal rambut sehingga rambut tetap kuat, tampak sehat dan indah, berdasarkan instrumental tes penggunaan shampoo + conditioner + tonic vs shampoo biasa. Rambut yang mudah rontok disebabkan oleh kurangnya nutrisi pada pangkal rambut. Hal ini mengakibatkan rambut menjadi rapuh, kurang kuat melekat pada kulit kepala, lemah terhadap agresi dari luar.

Diperkaya dengan Arginine Protein, salah satu asam amino yang berperan penting dalam pertumbuhan rambut, formula Fall Repair 3x memberikan 3 aksi melawan rambut rontok. Produk masker rambut satu ini diklaim memiliki manfaat untuk menutrisi kulit kepala, mengurangi rambut patah, serta memperkuat batang dan ujung rambut.

L’Oreal Smooth Intense Hair Mask

L’Oreal Smooth Intense Hair Mask diciptakan untuk mengatasi rambut yang kusut, kasar, dan sulit diatur. Menjadikan rambut 4x lebih halus dan anti-kusut selama 48 jam. Pemakaian produk ini secara teratur disebut-sebut membantu Anda untuk mendapatkan rambut halus, lembut, mudah diatur, dan indah sepanjang hari. Pasalnya, L’Oreal Smooth Intense Hair Mask diperkaya dengan Argan Oil yang menjadikan rambut kusut tampak halus serta Thermo-Protect agent yang merawat dan melindungi rambut dari efek lembab seperti rambut kusut dan mengembang tidak teratur.

L’Oreal Hair Mask Total Repair

Total Repair 5 Hair Mask diklaim dapat membantu melawan 5 tanda kerusakan rambut, antara lain rontok karena patah, kering, kusam, rapuh, dan bercabang. Di dalam produk ini, mengandung Ceramide yang akan memperbaiki struktur rambut dan mengembalikannya ke dalam kondisi yang sehat.

Setelah Anda mengetahui macam-macam masker rambut L’Oreal, pastikan Anda tahu cara memakainya. Cara menggunakan hair mask dari L’Oreal tidaklah sulit. Berikut langkahnya.

Cara Pakai L’Oreal Hair Mask

Aplikasikan hair mask pada rambut yang telah diaplikasikan shampoo dan conditioner, dimulai dari ujung kepala sampai dengan ujung rambut. Diamkan rambut hingga beberapa menit, kemudian bilas rambut hingga bersih dan tidak ada produk yang tersisa pada rambut.

Jika Anda tertarik dengan produk L’Oreal Hair Mask, berikut harga produk berbagai varian saat ini.

Hasil Perawatan Rambut - www.goodhousekeeping.com
Hasil Perawatan Rambut – www.goodhousekeeping.com

Harga Masker Rambut L’Oreal

Varian Hair Mask Loreal Harga (Rp)
L’OREAL Hair Mask sachet 20ml 15.000
LOREAL Elseve Total 5 Repair Deep Repairing Mask 58.000
L’OREAL Smooth Intense Hair Mask 200ml 81.000
L’OREAL Hair Mask Total Repair 200ml 81.000
L’Oreal Paris Fall Resist 3x Spa Hair Mask 200ml 89.000
L’Oreal Hair Expertise Everstrong Hair Mask 190.000
Hair mask Loreal Serie Expert Nutrifier Masker rambut 250ml 288.000
Masker Loreal Curl Contour Hair Mask Masque 250ml 271.000
Loreal Mythic Oil Hair Mask 500ml 322.000
Loreal Expert Inforcer Hair Mask 250ml 378.000
Loreal Expert Absolut Repair Lipidium Hair Mask 250ml 378.000
Loreal Expert Vitamino Color AOX Hair Mask 250ml 378.000
Loreal Expert Pro Keratin Liss Unlimited Hair Mask 500ml 454.000
HAIR MASK Loreal Professionnel Vitamino Color A.OX 500ml 500.000

Harga L’OREAL Hair Mask mengalami perubahan hampir setiap tahun. Tercatat pada 2019, produk L’OREAL Hair Mask dijual mulai harga Rp7.500 hingga Rp475 ribuan, tergantung variannya. Lalu pada 2020, harga produk tersebut terbilang naik menjadi kisaran Rp9 ribu hingga Rp490 ribu.

Memasuki 2021, harga beberapa produk L’OREAL Hair Mask mengalami perubahan dibandingkan 2020. Misalnya, L’OREAL Hair Mask sachet 20ml yang naik dari harga Rp9 ribu menjadi Rp12.500. Begitu pula dengan LOREAL Elseve Total 5 Repair Deep Repairing Mask yang ikut naik dari harga Rp52.100 menjadi Rp55.000. Sedangkan untuk L’OREAL Smooth Intense Hair Mask 200ml naik dari harga Rp71.900 menjadi Rp78.000.

Sementara itu, harga masker rambut L’OREAL tahun 2022 mengalami kenaikan jika dibandingkan tahun 2021. Sebagai contoh, L’OREAL Hair Mask sachet 20ml yang dibanderol Rp12.500 tahun 2021, naik menjadi Rp15.000 tahun 2022.

Informasi harga masker rambut Loreal di atas diperoleh dari berbagai sumber. Perlu Anda ingat bahwa harga hair mask L’Oreal dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Apabila Anda ingin mencoba masker rambut L’Oreal, Anda bisa membelinya di sejumlah toko perlengkapan salon, minimarket seperti Indomaret dan Alfamart, supermarket besar layaknya Hypermart, Superindo, dan Transmart Carrefour, maupun di drugstore layaknya Guardian dan juga Watsons.

[Update: Almas]

Pos terkait