Info Terkini Daftar Harga Kue Ulang Tahun di Breadtalk

BreadTalk Group merupakan sebuah kelompok yang beranggotakan 8 brand. Kelompok tersebut dianggap merupakan revolusi industri roti sejak tahun 2000. Pasalnya, BreadTalk Group menyediakan konsep yang unik dengan budaya makanan baru di divisi roti, restoran, dan makanan di atrium yang mereka miliki.

harga, kue, ulang, tahun, di breadtalk, ukuran, mulai, dari, yang, S, small, hingga, L, large, diameter, Rp 75.000, Red Velvet, Choco Fudge, varian, rasa, outlet, di, kota, Indonesia, situs, website, pesanan, pihak, pilih, pembayaran, tunai, cash
Ilustrasi: outlet BreadTalk (retailnews.asia

BreadTalk dijalankan oleh Research and Development (R&D) Team serta chef andalan untuk menciptakan ratusan resep yang dapat dinikmati setiap hari. Selain itu, pihak BreadTalk juga bekerja sama dengan jajaran konsultan internasional dari Jepang, Perancis, Jerman, Taiwan, dan Spanyol. Hal itu bertujuan untuk memberikan kombinasi terbaik dari keterampilan kuliner dari berbagai selera.

Bacaan Lainnya

Toko ini menyajikan pengaruh selera dari Asia dan Barat, yang dianggap terbaik demi menyempurnakan perpaduan antara budaya dengan bahan berkualitas dan inspirasi koki terbaik yang mereka miliki. BreadTalk menyediakan mulai dari kue-kue lezat sampai makanan penutup lokal. Tim R&D juga berusaha menyajikan koleksi makanan musiman yang penuh dengan rasa, dan diluncurkan setiap beberapa bulan untuk memenuhi selera konsumen. 

Kelompok tersebut sudah hadir di sekitar 17 daerah di Asia dan Timur Tengah, dilengkapi dengan jaringan global manajer estate, rantai pasokan pengadaan, dan juga mitra internasional, yang akan memberikan keunggulan kompetitif untuk memperluas bisnis di lokasi-lokasi yang strategis. Setelah membangun hubungan yang kuat dengan jaringan lokal, terutama di China, pertumbuhan bisnis BreadTalk didorong oleh manajemen hubungan dan keahlian profesional yang kuat di sektor Food & Beverages.

Untuk produknya, BreadTalk tentunya menyediakan berbagai kue, cookies, dan makanan lainnya. Salah satu produk yang dijual adalah kue yang dapat dijadikan sebagai kue ulang tahun. Kue-kue tersebut dijual dalam berbagai varian rasa dan ukuran, mulai rasa Red Velvet hingga Choco Fudge, dengan ukuran yang juga variatif. Informasi lebih lanjut mengenai varian kue, ukuran, dan harganya, dapat dilihat pada tabel berikut ini.

Harga Kue Ulang Tahun BreadTalk

Menu Kue Ultah BreadTalk Ukuran & Harga (Rp)
Red Velvet diameter 16 cm: 220.000
Chantilly 11 x 22 cm: 148.000

22 x 22 cm: 248.000

Ø 16 cm: 170.000

Chantily Blossom 15 x 15 cm: 173.000
Black Forest 11 x 22 cm: 148.000

22 x 22 cm: 248.000

Ø 16 cm: 195.000

Choco Rain 11 x 22 cm: 148.000

22 x 22 cm: 248.000

Ø 16 cm: 170.000

Varian kue ulang tahun Breadtalk (sumber: breadtalk.id)
Varian kue ulang tahun Breadtalk (sumber: breadtalk.id)

Perlu Anda ketahui bahwa harga roti BreadTalk di atas tidak terikat dan dapat berubah sewaktu-waktu. Sebagai perbandingan, pada 2019 lalu, harga kue ulang tahun di BreadTalk berkisar Rp85 ribuan hingga Rp365 ribuan, tergantung varian dan ukurannya. Kemudian, pada 2021 dan 2022 rupanya harga Red Velvet Cake diameter 16 cm mengalami sedikit kenaikan. Jika pada 2020 red velvet cake dipatok Rp210 ribu, maka pada 2021 harganya dibanderol Rp215 ribu per loyang, dan sekarang naik lagi jadi Rp220 ribu.

Sayangnya, pada tahun 2021 beberapa varian whole cakes di BreadTalk seperti Opera, Tiramisu, Choconut Forest, dan Choco Fudge tampaknya sudah tak tersedia lagi. Saat ini ukuran kue ulang tahun yang disediakan juga terbatas, yakni berbentuk bulat dengan diameter 16 cm, persegi panjang ukuran 11 x 22 cm, dan berbentuk kotak ukuran 22 x 22 cm. Kue ultah BreadTalk berbentuk persegi panjang dan kotak tahun 2022 harganya naik sekitar Rp3 ribu dari tahun lalu.

Anda dapat mengunjungi outlet-outlet BreadTalk yang berada hampir di seluruh Indonesia, mulai Jabodetabek (Jakarta-Bogor-Depok-Tangerang-Bekasi), Bandung, Surabaya, Denpasar, Mataram, Medan, Palembang, Balikpapan, Semarang, Padang, Samarinda, Pontianak, Singkawang, Jayapura, Kalimantan Selatan, Makassar, dan kota-kota lainnya.

Bagi Anda yang tidak sempat untuk datang langsung ke outlet BreadTalk, dapat memesan melalui BreadTalk delivery (www.btdelivery.com). Melalui website ini, Anda bisa berbelanja kue minimal pembelian Rp95.000. Setelah Anda membuka situs tersebut, Anda langsung bisa memilih kue yang diinginkan, dengan mengganti kuantitas atau jumlahnya. Untuk semua kue ukuran XL atau XXL, harus dipesan 3 hari sebelum hari H atau acara (misalnya ulang tahun). 

Pilih tombol pesan pada gambar di situs, lalu Anda akan dibawa ke halaman pendaftaran beserta data pesanan yang telah Anda pilih. Menurut pengalaman konsumen, untuk pengunjung baru, di form pendaftaran diharuskan mengisi alamat email, karena konfirmasi pesanan akan dikirim melalui email.

Setelah Anda memilih tombol daftar, maka akan berpindah ke halaman form pengisian pengiriman barang. Anda bisa mengisi dan melengkapinya. Untuk tanggal pengiriman dan jam, bisa dipilih dengan klik tanda panah bawah. Bagi Anda yang ingin menambahkan ucapan selamat ulang tahun, dapat mengisi pada kolom yang tertera di website, yaitu mengenai Data Pesanan. 

Perhatikan dengan baik detail pesanan Anda, mulai dari barang (produknya), kuantitas (jumlah), dan total pembayaran. Setelah itu, Anda akan menerima email dari tim BreadTalk yang berisi detail pesanan. Barang tidak akan dikirim sampai tim BreadTalk menelepon langsung untuk memberikan konfirmasi pesanan.

Anda masih bisa mengubah tempat dan waktu pengiriman pada saat pihak BreadTalk menghubungi Anda. Hal itu mungkin saja jika Anda berubah pikiran. Sementara, untuk pembayaran, dapat dilakukan pada saat barang diantar ke tempat. Anda bisa membayarnya dengan uang tunai atau secara cash. 

Sebagai informasi, BreadTalk kerap mengadakan promo, seperti gratis Golden Croissant dengan membayar menggunakan Poin Xtra, diskon sliced cake 20% setiap Hari Senin dengan menggunakan Mandiri Debit, kartu kredit, e-cash, atau Line Pay e-cash. Untuk itu, Anda bisa mengikuti akun media sosial mereka atau rutin berkunjung ke situs resminya.

[Update: Dian]

Pos terkait