Update Harga Sikat Gigi Formula (Satuan dan Paket)

Sikat gigi merupakan alat untuk membersihkan gigi dan memijat gusi untuk menjaga kebersihan dan mencegah penyakit pada gigi dan mulut.[1] Dari sekian merk yang sudah beredar, salah satu brand sikat gigi yang cukup populer di Nusantara adalah Formula. Anda bisa membeli sikat gigi ini di toko terdekat dengan harga relatif terjangkau.

Sikat gigi
Sikat gigi

Keunggulan Sikat Gigi Formula

Anda pernah mendengar tentang merk sikat dan pasta gigi Formula? Brand ini diproduksi oleh OT atau Orang Tua yang merupakan perusahaan consumer goods yang memproduksi berbagai macam produk kebutuhan sehari-hari. Berawal dari minuman kesehatan tradisional dengan bahan dan proses terstandar berkualitas tinggi, OT telah berkembang semakin modern tanpa meninggalkan nilai-nilai positif dan luhur yang dicetuskan oleh pendiri perusahaan.

Bacaan Lainnya

Beragam produk OT, mulai dari makanan, minuman, hingga produk perawatan diri telah lama menjadi bagian dari kehidupan konsumen Indonesia. Beberapa di antaranya adalah Formula, Tango, Gelas, MintZ, Blaster, Oops, dan Kiranti. Karena kualitasnya, produk OT bahkan juga telah hadir di pasar internasional dan dapat dinikmati oleh konsumen mancanegara.

Salah satu produk dari OT yang terkenal adalah sikat gigi Formula. Sikat gigi Formula tersedia dalam berbagai pilihan dan dibuat dengan teknologi tinggi yang menghasilkan sikat dengan ujung bulu lembut (well rounded), ujung kepala sikat mengecil, serta gagang sikat yang nyaman dan mantap digenggam. Dengan spesifikasi ini, sikat gigi Formula berhasil menjadi sikat gigi yang diminati oleh masyarakat di Indonesia.

Menurut situs resminya, sikat gigi Formula merupakan terobosan baru karena memiliki desain yang elegan dan ergonomis dengan teknologi kelas dunia yang khusus diciptakan untuk kebutuhan masyarakat, terutama di Indonesia. Brand Formula diciptakan khusus untuk kebutuhan masyarakat Indonesia dengan teknologi kelas dunia dan desain yang elegan dan ergonomis.

Sebagai merk produk perawatan mulut dan gigi asli Indonesia yang ada sejak tahun 1984, Formula telah dipercaya dan banyak dipakai konsumen dalam negeri. Hal ini tentunya tak lepas dari komitmen Formula akan produk yang berstandar tinggi serta sesuai dengan kondisi gigi dan mulut masyarakat. Komitmen ini terbukti dengan hadirnya sikat dan pasta gigi Formula yang memiliki keunggulan.

Tips Memilih Sikat Gigi Formula

  • Pilihlah sikat gigi Formula dengan mempertimbangkan ukuran kepalanya. Ukuran kepala sikat gigi menentukan jangkauannya dalam membersihkan gigi Anda. Dilansir dari Alodokter, sikat gigi dengan kepala kecil cocok untuk membersihkan sela-sela gigi yang terlalu rapat atau jika Anda menggunakan behel.
  • Perhatikan kondisi gusi dan gigi Anda. Jika Anda memiliki gusi dan gigi sensitif, pilihlah sikat gigi Formula dengan bulu sikat yang halus dan lembut. Sementara itu, jika Anda memiliki kondisi gigi normal, pakailah sikat gigi dengan bulu yang agak keras untuk mencegah plak menimbun.
  • Ada dua jenis sikat gigi Formula yang beredar di pasaran, yakni untuk anak dan dewasa. Pilihlah sikat gigi sesuai usia karena gigi anak dan dewasa berbeda struktur dan sensitivitasnya. Gigi anak tidak disarankan disikat dengan sikat gigi orang dewasa, karena bisa membuat pertumbuhannya terganggu sehingga bentuk gigi yang tumbuh menjadi berantakan.

Sikat gigi Formula bisa ditemukan dengan mudah di toko kecil yang menjual kebutuhan tangga, Indomaret, Alfamart, hingga Giant, Transmart, Hero, Carrefour, dan lainnya. Jika Anda memilih membeli sikat gigi Formula dan produk lain dari OT secara online, bisa mengunjungi situs formula.id/cart. Di website itu, akan terpampang situs mana saja yang menyediakan produk dari OT, seperti OT Store, Elevenia, dan Lazada.

Untuk harga, sikat gigi Formula baik satuan maupun per paket dijual dengan harga relatif terjangkau. Pada tahun 2019, harga Formula Silver Protector Sikat Gigi isi 3 pcs Rp10.500, lantas sedikit naik menjadi Rp20.000 tahun 2020 dan 2021, dan naik lagi menjadi Rp25.800 tahun 2022. Sementara itu, Formula Silver Protector Ripple Soft isi 3 pcs yang dibanderol Rp20.000 tahun 2019, turun menjadi Rp12.400 tahun 2020 dan 2021, tetapi kembali naik menjadi Rp14.000 tahun 2022. Sebagai referensi, berikut informasi perbandingan harga sikat gigi Formula yang berlaku tahun lalu dan saat ini di pasaran.

Sikat Gigi Formula (sumber: rebanas.com)
Sikat Gigi Formula (sumber: rebanas.com)

Harga Sikat Gigi Formula Satuan

Jenis Sikat Gigi Formula Harga Sebelumnya Harga Sekarang
Formula Sikat Gigi Trendy Bling Rp2.720
Formula Sikat Gigi Junior Flexi Rp4.000 Rp3.079
Formula Sikat Gigi Diamond Crystal Rp2.900 Rp3.400
Formula Sikat Gigi System Rp4.000 Rp3.400
Formula Sikat Gigi Confident Zigzag Rp5.000 Rp5.000
Formula Sikat Gigi Junior Walrus Rp11.000 Rp8.470
Formula Sikat Gigi Junior Kiddo Optimum Rp7.700 Rp8.470
Formula Silver Protector Ripple Soft Rp9.125
Formula Sikat Gigi Kiddo Gimmick Rp10.300 Rp9.630
Formula Sikat Gigi Extreme Clean Rp10.850
Formula Sikat Gigi Flip Mobile Oral Care Rp10.500 Rp11.200
Formula Sikat Gigi Nano Charcoal Rp11.200
Formula Sikat Gigi Sparkling White Soft Rp12.900 Rp13.155
Formula Sikat Gigi Curve Rounded Rp12.000 Rp15.000

Harga sikat gigi Formula eceran di atas telah kami rangkum dari official store Formula di situs e-commerce. Berdasarkan tabel tersebut, harga sikat gigi Formula di pasaran saat ini terpantau fluktuatif. Perlu diingat, harga sikat gigi Formula tersebut tidak terikat dan bisa berubah sewaktu-waktu.

Sikat gigi Formula (sumber: ot.id)
Sikat gigi Formula (sumber: ot.id)

Harga Sikat Gigi Formula Paket

Jenis Sikat Gigi Formula Harga Sebelumnya Harga Sekarang
Formula Sikat Gigi Trendy isi 3 Rp7.480
Formula Sikat Gigi Confident Zigzag isi 3 Rp10.100
Formula Sikat Gigi Sensitive Flex Pack isi 3 Rp15.950
Formula Sikat Gigi Sparkling White Pack isi 3 Rp21.900
Paket Formula Strong Rp21.900 Rp35.000
Paket Formula Keluarga Rp40.900 Rp52.000

Berdasarkan tabel di atas, harga paket sikat gigi Formula di pasaran saat ini cenderung naik. Sebagai tambahan informasi, paket sikat gigi Formula juga dijual di minimarket seperti Indomaret dan Alfamart. Di Indomaret misalnya, paket sikat gigi Formula plus pasta gigi Formula Sparkling White 160 gr sekarang ditawarkan dengan harga mulai Rp23.400.

Aturan Penggunaan Sikat Gigi yang Baik

Ilustrasi: Tips Menggosok Gigi (credit: mckinneysmiles)
Ilustrasi: Tips Menggosok Gigi (credit: mckinneysmiles)

Supaya sikat gigi bisa berfungsi dengan baik, simpan dalam keadaan menghadap ke atas, yaitu bulu sikat gigi berada di posisi atas, sementara gagang sikat gigi menghadap bawah. Cara ini berfungsi untuk memberikan kesempatan bagi bulu sikat gigi agar mendapatkan sirkulasi di setiap sela-selanya.

Selain itu, menyimpan sikat gigi sebaiknya dalam tempat terbuka. Menurut Jacki Blatz, seorang ahli kebersihan gigi sekaligus pemilik Dentique Dental Hygiene Centre di Fort Saskatchewan, Alberta, kebiasaan menyimpan sikat gigi di dalam keadaan tertutup bisa menyebabkan sakit bertambah parah, seperti flu, sakit tenggorokan, dan sariawan.

Karena itu, sebaiknya letakkan sikat gigi Anda di cangkir atau gantungkan di tempat terbuka agar sirkulasi udaranya berjalan dengan baik. Anda juga disarankan untuk rutin mengganti sikat gigi setiap 3 sampai 4 bulan sekali. Anda pun tidak diperkenankan menggunakan satu sikat gigi untuk lebih dari satu orang.

Saat ini, memang masih banyak permasalahan dalam merawat gigi dan mulut. Selain kesadaran dan tingkat pengetahuan mengenai kesehatan gigi dan mulut yang masih rendah, ternyata kemajemukan budaya dan kebiasaan masing-masing daerah dapat juga menjadi pangkal permasalahan. Misalnya saja kebiasaan masyarakat Palembang mengonsumsi makanan yang mengandung asam dan cuka, yang berakibat pada rentannya mereka mengalami pengeroposan gigi.

[Update: Ditta]

[1] Ria, Ngena. 2019. Pengetahuan Pemilihan Sikat Gigi terhadap Nilai Kebersihan Gigi dan Mulut pada Siswa-Siswi Kelas II C SMP Negeri 31 Jl. Jamin Ginting KM 13,5 Medan. Jurnal Ilmiah Pannmed Poltekkes Kemenkes Medan, Vol. 3(2): 1156-158.

Pos terkait