Biaya Kuliah STIE BI (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bisnis Indonesia) TA 2023/2024

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bisnis Indonesia, atau disingkat STIE BI, merupakan salah satu perguruan tinggi yang menyelenggarakan jenjang Sarjana, Diploma, dan Magister. Untuk jenjang S1, STIE BI memiliki program studi S1 Akuntansi dan S1 Manajemen, sedangkan untuk jenjang Diploma, STIE BI menawarkan D3 Akuntansi serta D3 Manajemen dan Perbankan. Sementara itu, jenjang S2 tersedia program Magister Manajemen. Seperti kampus pada umumnya, jika ingin berkuliah di STIE BI, ada sejumlah biaya yang perlu dipersiapkan.Gedung STIE BI (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bisnis Indonesia) - @nur rohman affandi

Kampus STIE BI memiliki fasilitas penunjang pendidikan yang cukup lengkap seperti laboratorium komputer, internet, perpustakaan, dan masih banyak lagi. Kurikulum yang ada di STIE BI pun sengaja dirancang agar sesuai dengan dunia . Di STIE BI, para mahasiswa bebas memilih jam kuliahnya sendiri, entah itu kelas reguler pagi atau kelas reguler malam.

Bacaan Lainnya

Dilansir dari situs resminya, untuk biaya perkuliahan, mahasiswa akan dikenakan biaya untuk formulir pendaftaran, biaya SPP, biaya atributif, biaya orientasi, dan juga biaya cicilan per bulan, biaya wisuda, hard cover skripsi, serta biaya konversi nilai bagi mahasiswa pindahan. Berikut informasi terbaru biaya kuliah jenjang sarjana (S1) di STIE BI tahun akademik 2023/2024.

Biaya S1 STIE BI

Komponen Biaya
Rp350.000
Orientasi Rp350.000
SPP Rp4.000.000
Biaya Kuliah Reguler Pagi Rp300.000/48 bulan
Biaya Kuliah Reguler Malam & Ekstensi Rp550.000/48 bulan
Biaya UAS Rp60.000 per mata kuliah
Biaya Brevet Rp1.500.000
Daftar Ulang Semester Rp300.000
  • Biaya kuliah reguler pagi, malam, dan extension sudah termasuk SKS, UTS, Lab, pinjaman buku perpustakaan.
  • Biaya Sarana dan Prasarana Pendidikan (SPP) pembayaran pertama Rp1.000.000 dibayar sebelum perkuliahan dimulai dan sisanya dapat diangsur selama 4 bulan (November-Maret).
  • Biaya daftar ulang per semester dibayarkan sebelum mengisi KRS di semester 2 dan semester selanjutnya.
  • Biaya konversi bagi mahasiswa pindahan atau lanjutan sebesar Rp250.000.
  • Mahasiswa pindahan atau mahasiswa lanjutan dan mahasiswa mengulang biaya kuliah sebesar Rp265.000 per SKS.

Perlu Anda ketahui bahwa biaya kuliah tersebut tidak terikat dan dapat berubah sewaktu-waktu. Namun, jika dibandingkan ketentuan tahun akademik sebelumnya, besaran biaya saat ini masih terpantau stabil. Untuk informasi lebih detail, Anda bisa menghubungi langsung pihak perguruan tinggi.

Ilustrasi: Kegiatan Perkuliahan di STIE BI (credit: Twitter/@IAINews)
Ilustrasi: Kegiatan Perkuliahan di STIE BI (credit: Twitter/@IAINews)

Biaya S2 STIE BI

Komponen Biaya
Registrasi Rp500.000
Orientasi Rp500.000
SPP Rp3.500.000
Biaya Kuliah Rp1.000.000/24 bulan
Biaya UAS Rp100.000 per mata kuliah
Daftar Ulang Semester Rp350.000
  • Biaya kuliah sudah termasuk SKS, UTS, Laboratorium, dan pinjaman buku perpustakaan.
  • Biaya Sarana dan Prasarana Pendidikan (SPP) pembayaran pertama Rp1,5 juta dibayar sebelum perkuliahan dimulai dan sisanya dapat diangsur selama dua bulan.
  • Biaya Daftar Ulang per semester dibayarkan sebelum mengisi KRS di semester 2 dan semester selanjutnya.
  • Potongan Rp1 juta biaya SPP bagi alumni S1 STIEBI yang melanjutkan ke S2 STIEBI.
  • Biaya konversi bagi mahasiswa pindahan atau lanjutan sebesar Rp500.000.
  • Biaya kuliah mahasiswa pindahan atau mahasiswa lanjutan dan mahasiswa mengulang biaya kuliah sebesar Rp550.000 per SKS.

Jadwal Pendaftaran STIE BI TA 2023/2024

Melansir situs resmi perguruan tinggi yang bersangkutan, penerimaan mahasiswa untuk tahun akademik 2023/2024 sudah dibuka secara online. Apabila Anda memerlukan informasi lebih lengkap, Anda bisa datang langsung ke lokasi kampus di Jalan Raya Kebayoran Lama No. 46, Jakarta Barat atau menghubungi (021) 5307009 dan 0896 8838 9446.

Wisuda Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bisnis Indonesia - (www.stiebi.ac.id)
Wisuda Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bisnis Indonesia – (www.stiebi.ac.id)

(Panca)

Pos terkait