Update Biaya Kuliah S2 Online TA 2023/2024

Memasuki pergantian tahun ajaran baru, banyak perguruan tinggi di yang membuka penerimaan mahasiswa baru. Namun, dengan semakin berkembangnya teknologi, memungkinkan para mahasiswa maupun S2 untuk menimba dari jarak jauh dengan sistem online. Layaknya kuliah tatap muka, mereka yang menjalani kuliah online juga diwajibkan membayar sejumlah biaya.

Ilustrasi: kelas online (sumber: shorelight.com)
Ilustrasi: kelas online (sumber: shorelight.com)

Saat ini, sudah banyak lembaga pendidikan yang mengembangkan sistem belajar online untuk memudahkan para mahasiswanya yang hendak belajar tetapi terhalang lokasi maupun jadwal. Bagi mereka yang tinggal di lokasi yang belum terjangkau atau mereka yang sibuk bekerja, tentunya sistem pembelajaran online ini bisa menjadi sebuah solusi yang cemerlang.

Bacaan Lainnya

Selain untuk jenjang Sarjana (S1), sistem belajar online kini juga sudah mulai banyak diterapkan untuk jenjang Pascasarjana atau S2. Seperti diketahui, banyak lulusan S1 yang sudah bekerja di perusahaan-perusahaan besar atau memiliki kesibukan lain. Namun, karena besarnya minat dan kemauan untuk memperoleh pendidikan, mereka berusaha mencari cara untuk tetap dapat melanjutkan studinya dengan masuk ke universitas-universitas yang menyediakan program Magister Online.

Baca juga  Peluang dan Prospek Kerja di Bidang Farmasi

Di Indonesia sendiri, telah ada beberapa kampus yang menawarkan sistem pembelajaran online mulai dari Binus University, Universitas Terbuka, Telkom University, hingga Universitas Esa Unggul. Biaya yang dipatok untuk program Pascasarjana online ini umumnya lebih terjangkau daripada program reguler, sebab Anda tidak dikenai uang gedung dan sebagainya. Anda biasanya hanya ditarik biaya pendaftaran, uang pangkal, dan SPP per semester.

Biaya S2 Online TA 2023/2024

Nama Perguruan Tinggi Program Studi Biaya
Binus University Magister Manajemen Sistem Informasi Rp21.000.000/semester (lulusan S1 Binus University)
Rp23.500.000/semester (bukan lulusan S1 Binus University)
Magister Teknik Informatika Rp21.000.000/semester (lulusan S1 Binus University)
Rp23.500.000/semester (bukan lulusan S1 Binus University)
Universitas Terbuka Magister Ilmu Administrasi Bidang Administrasi Publik, Magister Manajemen, Magister Ilmu Kelautan Bidang Minat Manajemen Perikanan, Magister Pendidikan Matematika, Magister Pendidikan Dasar, Magister Pendidikan Bahasa Inggris Tipe A : Rp7.450.000 per semester

 

Tipe B : Rp9.350.000 per semester
Universitas Esa Unggul Magister Administrasi Publik Uang Pangkal : Rp4.000.000
Uang Bulanan : Rp1.825.000
Magister Akuntansi Uang Pangkal : Rp4.000.000
Uang Bulanan : Rp2.150.000
Magister Hukum Uang Pangkal : Rp4.000.000
Uang Bulanan : Rp2.200.000
Magister Manajemen Uang Pangkal : Rp4.000.000
Uang Bulanan : Rp2.300.000
Magister Ilmu Komputer, Magister Ilmu Komunikasi Uang Pangkal : Rp4.000.000
Uang Bulanan : Rp1.800.000
Magister Administrasi Rumah Sakit Uang Pangkal : Rp4.000.000
Uang Bulanan : Rp2.850.000
Telkom University Magister Manajemen Pendidikan Jarak Jauh Pendaftaran : Rp400.000 – Rp495.001
TOEFL : Rp150.000
Biaya Kuliah : Rp1.000.000/SKS

Informasi biaya pendidikan S2 online di atas kami rangkum dari website resmi kampus yang bersangkutan. Perlu Anda catat bahwa biaya tersebut tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu. Biaya studi Magister Teknik Industri di Binus University misalnya, tahun lalu dipatok Rp13,8 juta per semester untuk lulusan non-Binus, kemudian tahun 2022 naik menjadi Rp15 juta per semester, sayangnya tahun 2023 jurusan Magister Teknik Industri kelas online sudah tak tersedia lagi. 

[Update: Dian]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2 Komentar

  1. Biaya pendidikan semakin hari semakin tinggi saja, tidak heran banyak yang memutuskan untuk bekerja saja. Harusnya pemerintah juga memberikan tempat kepada warganya untuk mendapatkan pendidikan yang terbaik.

  2. seharusnya pemerintah menggratiskan Jangan hanya tingkat SD/SMP/SMA saja, Universitas juga harus di wacanakan kedepannya, karena banyak yang ga kesampaian kuliah gara2 biayanya mahal