Info Terbaru Harga Susu Kental Manis Carnation Nestle 500 gr dan 370 gr

Carnation adalah merek kental manis yang menjadi unggulan Nestle. Produk ini sendiri setidaknya dibagi menjadi dua jenis, yaitu creamer kental manis biasa dan rasa keju. Produk ini dikatakan ideal untuk segelas susu kopi dan kelezatan aneka resep dan minuman. Tersedia dalam beragam ukuran, yakni kaleng 48 x 370 gr dan 48 x 500 gr, harga Carnation bisa dikatakan relatif terjangkau.

Ilustrasi: susu kental manis (sumber: bhg.com)
Ilustrasi: susu kental manis (sumber: bhg.com)

Selain rasanya yang manis legit, Carnation juga dikatakan memiliki kandungan gizi, lemak, vitamin, protein, dan nutrisi lengkap bermanfaat yang menjadikannya semakin dipilih oleh banyak orang. Produk ini juga dikemas dalam kemasan yang sangat praktis dengan kaleng yang membuat konsumen mudah untuk menuangnya dalam gelas atau mangkuk.

Bacaan Lainnya

Seperti disampaikan di atas, di samping varian standar, Nestle juga telah meluncurkan produk Carnation rasa keju. Produk ini diklaim sebagai creamer kental manis dengan rasa keju yang terbuat dari paduan keju asli yang sangat lezat sebagai olesan roti. Krimer ini dikatakan praktis untuk melengkapi berbagai macam , seperti pisang bakar, salad buah, dan pendamping biskuit atau cracker favorit.

Bagi Anda yang membutuhkan kental manis Carnation Nestle, Anda bisa membelinya di pusat perbelanjaan terdekat atau situs jual beli online. Sebagai referensi harga Carnation Nestle, Anda bisa melihat tabel berikut.

Harga Carnation Nestle

Varian Kemasan Carnation NestleHarga
Carnation Nestle 370 grRp10.500
Carnation Nestle 500 gr Rp15.000
Carnation Nestle 370 gr 1 dusRp420.000
Carnation Nestle 500 gr 1 dusRp480.000

Harga Carnation Nestle di atas telah kami rangkum dari berbagai macam sumber, termasuk situs jual beli online. Harga Carnation Nestle tersebut tidak terikat dan bisa berubah sewaktu-waktu. Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, harga Carnation Nestle saat ini mengalami kenaikan. Sebagai contoh, Carnation Nestle 500 gr  yang awalnya dibanderol dengan harga Rp12 ribu per kaleng, naik menjadi Rp15 ribu per kaleng.

Produk kental manis kerap digunakan dengan alasan ekonomis dan praktis. Namun, ada satu hal yang patut diperhatikan seputar penyimpanan produk tersebut. Kental manis dianggap lebih rentan terhadap mikroba penyebab produk menjadi tidak layak untuk dikonsumsi, terlebih jika kemasan produk sudah dibuka. Jika muncul bintik-bintik hitam di sekitar lubang kaleng, maka itu tanda bahwa penyimpanan yang tidak baik.

Kental manis akan mudah teroksidasi jika tak segera dihabiskan dan tidak disimpan dalam kulkas. Karena itu, jika tidak ingin cepat menghabiskan kental manis yang telah dibuka, lebih baik disimpan dalam kulkas. Selain di kulkas, Anda dapat menyimpan produk di kotak atau tempat minuman lain yang lebih aman dan produk terjaga kerapatannya. Sehingga, Anda tidak perlu memasukkan kaleng kental manis yang sudah dibuka ke dalam kulkas.

Walaupun praktis, kental manis tidak disarankan diminum secara terus-menerus. Pasalnya, kental manis memiliki kandungan gula lebih tinggi dibanding susu jenis lain. Apabila dikonsumsi secara terus-menerus, kental manis dapat membawa dampak buruk, termasuk diabetes, stroke, bahkan jantung. Lebih baik mengonsumsi susu bubuk atau susu cair yang disesuaikan dengan usia. Apabila sudah terlanjur rutin meminum kental manis, sebaiknya segera ganti dengan jenis susu lain, terutama Anda yang terbiasa susu kental manis dengan tambahan gula. 

[Update: Almas]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *