Update Cara Cek dan Ongkos Kirim Pos Indonesia

Meski jasa ekspedisi atau pengiriman semakin menjamur, namun PT Pos Indonesia masih terus eksis hingga sekarang. Keunggulan jasa pengiriman milik pemerintah ini selain memiliki jangkauan yang sangat luas (hampir seluruh pelosok Nusantara), juga menawarkan atau ongkos kirim yang relatif terjangkau, dengan beberapa pilihan pengiriman.

Ilustrasi: Pelayanan di Kantor Pos Indonesia (credit: Republika)
Ilustrasi: Pelayanan di Pos Indonesia (credit: Republika)

Selain melayani surat, kini PT Pos Indonesia juga menyediakan layanan e-commerce, serta layanan lainnya melalui aplikasi myPos dan m-pospay dan Pos Indonesia juga memiliki layanan kirim barang. Di sini, pelanggan bisa memilih sejumlah paket yang disediakan oleh PT Pos Indonesia, mulai dari Paket Pos atau Biasa, Paket Kilat Khusus, hingga Paket Express.

Bacaan Lainnya

Untuk layanan pengiriman surat, dokumen, atau paket domestik, PT Pos Indonesia telah menghadirkan beragam layanan sebagai berikut.

Layanan Pengiriman Pos Indonesia

  • Pos Kilat Khusus, adalah layanan pengiriman dengan jangkauan yang luas dan dapat digunakan untuk mengirim dokumen, surat, paket, dan barang dagangan online. Aturan maksimal kiriman sampai dengan 50 kg dan tarif ditentukan menggunakan berat kiriman aktual (actual weight) atau menggunakan perhitungan volumetrik.
  • Pos Express, adalah layanan premium milik PT Pos Indonesia untuk pengiriman cepat dengan jangkauan ke seluruh Indonesia. Berat maksimal kiriman untuk Pos Express sampai dengan 50 kg dan standar waktu penyerahan H+1 hari.
  • Q9 Sameday Service, adalah layanan pengiriman dagangan online, paket, dokumen, dan surat yang cepat dan aman dalam kota (khusus ) dan ibu kota provinsi untuk kota-kota di luar Pulau Jawa, dengan batas waktu sampai maksimal 9 jam dan batas akhir pengiriman sampai pukul 16.00 waktu setempat.
  • Pos Jumbo Ekonomi, adalah layanan terbaru milik Pos Indonesia dengan tarif tingkat berat pertama dimulai dari 3 kg dan setiap 1 kilogram berikutnya sampai dengan tingkat berat 30 kg.

Layaknya jasa pengiriman paket lainnya, konsumen juga akan dikenakan biaya atau tarif jika mengirimkan barang melalui jasa PT Pos Indonesia. Ongkos kirim paket atau barang dipatok bervariasi, tergantung asal pengiriman, tujuan pengiriman, berat kiriman, serta paket yang dipilih. Berikut kami sampaikan informasi terbaru tarif atau ongkos kirim (ongkir) PT Pos Indonesia dari Jakarta ke beberapa kota besar di Indonesia (dengan asumsi berat 1 kg).

Pos, Indonesia, tarif, kirim, ongkos, biaya, paket, surat, dokumen, paket, Jakarta, tujuan, pengiriman, jasa, situs, resmi, perusahaan, domestik
Ilustrasi: pengiriman paket lewat Pos Indonesia (sumber: bisnis.com)

Tarif Pos Indonesia

TujuanOngkos Kirim
AmbonPaket Kilat Khusus : Rp79.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp63.500
Banda AcehPaket Kilat Khusus : Rp45.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp45.000
Bandar LampungPaket Kilat Khusus : Rp18.000
Express Next Day : Rp37.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp18.000
BandungPaket Kilat Khusus : Rp11.000
Express Next Day : Rp24.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp11.000
BanjarmasinPaket Kilat Khusus : Rp40.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp40.000
BatamPaket Kilat Khusus : Rp34.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp34.000
BengkuluPaket Kilat Khusus : Rp37.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp37.000
DenpasarPaket Kilat Khusus : Rp27.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp27.000
JambiPaket Kilat Khusus : Rp27.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp27.000
JayapuraPaket Kilat Khusus : Rp105.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp84.000
KupangPaket Kilat Khusus : Rp66.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp66.000
MakassarPaket Kilat Khusus : Rp43.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp43.000
ManadoPaket Kilat Khusus : Rp60.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp60.000
Paket Kilat Khusus : Rp34.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp34.000
MedanPaket Kilat Khusus : Rp37.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp37.000
MeraukePaket Kilat Khusus : Rp144.500
Paket Jumbo Ekonomi : Rp116.000
PekanbaruPaket Kilat Khusus : Rp34.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp34.000
PadangPaket Kilat Khusus : Rp34.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp34.000
PalangkarayaPaket Kilat Khusus : Rp40.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp40.000
PalembangPaket Kilat Khusus : Rp21.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp21.000
PaluPaket Kilat Khusus : Rp65.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp65.000
PontianakPaket Kilat Khusus : Rp37.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp37.000
SamarindaPaket Kilat Khusus : Rp54.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp54.000
SemarangPaket Kilat Khusus : Rp17.000
Express Next Day : Rp35.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp17.000
SerangPaket Kilat Khusus : Rp10.000
Express Next Day : Rp24.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp10.000
SurabayaPaket Kilat Khusus : Rp18.000
Express Next Day : Rp37.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp18.000
SurakartaPaket Kilat Khusus : Rp17.000
Express Next Day : Rp35.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp17.000
TangerangPaket Kilat Khusus : Rp7.000
Express Next Day : Rp18.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp7.000
YogyakartaPaket Kilat Khusus : Rp17.000
Express Next Day : Rp35.000
Paket Jumbo Ekonomi : Rp17.000

Biaya atau tarif pengiriman Pos Indonesia pada tahun 2020 banyak mengalami perubahan dibanding ongkir yang berlaku tahun 2018. Beberapa layanan seperti Paket Pos Dangerous Goods dan Valuable Goods pun tampaknya sudah dihapuskan.

Ilustrasi: Armada Pengirman Paket Pos Indonesia (credit: artikel.bibit.id)
Ilustrasi: Pengirman Paket Pos Indonesia (credit: artikel.bibit.id)

Sebagian besar pengiriman Pos dari Jakarta ke berbagai daerah mengalami kenaikan di kisaran ribuan hingga puluhan ribu rupiah. Misalnya saja untuk pengiriman Pos dari Jakarta ke Ambon terpantau naik dari Rp55 ribu jadi Rp79 ribu per kg untuk layanan Pos Kilat Khusus, sedangkan untuk layanan Express Next Day tahun 2020 sudah tidak tersedia untuk rute ke Ambon.

Ada pula beberapa rute pengiriman yang justru mengalami penurunan pada 2020, seperti ke Bandar Lampung, dari yang sebelumnya Rp19.500 menjadi Rp18 ribu per kg untuk Paket Kilat Khusus. Namun untuk layanan Express Next Day dinaikkan jadi Rp37 ribu dari yang sebelumnya dibanderol Rp29.500. Ada pula beberapa rute pengiriman yang tarifnya tetap seperti pengiriman ke Bandung dan lain-lain.

Kemudian, pada 2021 Pos Indonesia menambah layanan pengiriman baru bernama Paket Jumbo Ekonomi untuk pengiriman dalam jumlah besar dengan biaya yang lebih hemat. Sayangnya, layanan Express Next Day untuk ke beberapa daerah seperti Banjarmasin, Makassar, Jambi, Manado, hingga Pekanbaru kini sudah tidak tersedia dan digantikan oleh Paket Jumbo Ekonomi atau Paket Kilat Khusus Saja. Selebihnya, tak banyak perubahan tarif yang terjadi pada tahun ini atau masih sama dengan tahun 2020 lalu.

Cara untuk mengecek biaya atau ongkos kirim melalui situs resmi Pos Indonesia juga cukup mudah, Anda hanya perlu mengisi kolom isian yang tersedia di website. Buka situs www.posindonesia.co.id/id/check-tarif. Kemudian, masukkan keterangan, yang mencakup asal kiriman, tujuan kiriman, berat kiriman, jenis kiriman, dimensi kiriman (bisa tidak diisi), nilai barang (bisa tidak diisi), serta kode keamanan. Jika sudah, Anda bisa langsung klik ‘Cek Tarif’ dan ongkos kirim akan langsung muncul berdasarkan tipe kiriman.

[Update: Dian]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *