Harga JBL Clip 2 Original dan Palsu

Mendengarkan musik memang bisa membuat perjalanan atau petualangan menjadi lebih seru. Nah, agar sensasi bermusik lebih terasa, Anda bisa memanfaatkan speaker mini untuk mendengarkan lagu favorit Anda. Di pasaran sendiri, ada banyak speaker mini yang sudah dirilis, salah satunya JBL Clip 2. Menariknya lagi, harga speaker mini ini lebih terjangkau dibandingkan konvensional. 

Sebelum kita membahas mengenai JBL Clip 2, tidak ada salahnya jika kita mengulik sedikit mengenai speaker. Dilansir dari berbagai sumber, speaker adalah perangkat keras output yang berfungsi mengeluarkan hasil pemrosesan perangkat digital atau analog berupa audio atau suara. Di samping itu, speaker juga bisa dikatakan sebagai alat bantu keluaran suara yang dihasilkan oleh perangkat musik seperti MP3 Player, DVD Player, dan lain sebagainya seperti CPU.

Bacaan Lainnya
Speaker JBL Clip 2 - www.cnet.com
Speaker JBL Clip 2 – www.cnet.com

Pada dasarnya, speaker merupakan mesin penerjemah akhir, kebalikan dari mikrofon. Speaker menangkap sinyal dan diubahnya kembali menjadi getaran untuk menggetarkan udara guna membuat gelombang suara. Speaker menghasilkan getaran yang hampir sama dengan getaran yang diterima oleh mikrofon, yang direkam dan dikodekan pada pita magnetik (tape), kepingan CD, LP, dan lain-lain. 

Bagian-bagian yang ada di speaker antara lain casing yang berfungsi melindungi seluruh bagian speaker, kumparan yang berfungsi mengalirkan energi gerak menuju sekat rongga, sekat rongga yang berfungsi untuk menghasilkan gelombang tekanan yang diakibatkan gerakan udara di sekitar dari pergerakan kumparan, magnet yang berfungsi melakukan induksi terhadap membran, dan membran yang berfungsi menerima proses induksi magnet yang kemudian menghasilkan bunyi.

Seiring kemajuan teknologi, salah satu inovasi speaker yang sangat digandrungi adalah speaker mini. Meski punya bentuk yang terbilang kecil, speaker ini masih mampu memproduksi suara yang keras dan bertenaga. Karena bentuknya yang mini, speaker ini cocok untuk dibawa kemana-mana. Mendengarkan lagu lewat speaker mini ini dipercaya dapat membangkitkan mood Anda setiap hari.

Speaker mini sendiri terkenal dengan sebutan speaker portable. Cocok sekali untuk menjadi sahabat pencinta musik yang ingin mendengarkan musik di mana saja dan kapan saja. Bahkan, tidak sedikit speaker mini yang sudah dilengkapi dengan fitur Bluetooth. Speaker Bluetooth ini pun banyak dicari karena dinilai praktis. Penggunaan teknologi nirkabel ini yang membuat speaker menjadi salah satu produksi teknologi yang digandrungi. 

Review JBL Clip 2

Tidak sulit mendapatkan speaker mini, karena sudah banyak merk yang memproduksi perangkat ini, tidak terkecuali JBL. JBL sendiri dihasilkan oleh Harman, sebuah brand audio dari AS. Ada banyak keunggulan yang membuat JBL menjadi salah satu merk populer, antara lain punya tahan lama, memiliki banyak pilihan warna, koneksi wireless untuk banyak perangkat, hingga desain yang unik. 

Berbicara mengenai desain yang unik, produk JBL yang punya tampilan yang kece adalah JBL Clip. Speaker wireless portable ini punya dimensi ringkas serta bentuk bulat yang dapat dikaitkan dengan mudah ke tas, celana, bahkan pengait panjat tebing. Tidak mengherankan jika kemudian seri JBL Clip laris diburu, terutama oleh mereka yang sering bepergian ke alam bebas.

JBL sendiri sudah menghadirkan beberapa model speaker JBL Clip ke pasaran dalam negeri, dan salah satu tipe yang cukup diminati adalah JBL Clip 2. Bodinya berbentuk bulat, hanya memiliki dimensi seukuran genggaman tangan dan bobot yang ringan, yang membuat JBL Clip 2 mudah untuk dibawa ke mana saja. Speaker ini cocok bagi Anda yang ingin menikmati hiburan di mana pun dan kapan pun dengan bebas. 

Desain speaker JBL Clip 2 sendiri berbentuk bulatan dengan tampilan yang stylish. Perusahaan pun sudah membalut perangkat ini dengan pilihan warna yang beragam, seperti merah, biru, hitam, , hingga hijau. Tentu saja, warna-warna ini dapat menambah kesan keren pada speaker dan Anda sebagai pengguna.

Speaker JBL Clip 2 - (Youtube: Javi's Boom Tech)
Speaker JBL Clip 2 – (Youtube: Javi’s Boom Tech)

Kelebihan lainnya adalah JBL Clip 2 dikatakan sudah mengantongi sertifikat IPX7. Ini artinya, speaker mini tersebut telah memiliki kemampuan water resistant atau tahan air. Anda tidak perlu khawatir lagi jika speaker ini terkena hujan atau tersiram tumpahan air. Tak hanya itu, speaker ini pun diklaim tetap tahan air meski dicelupkan ke dalam air hingga kedalaman 1 meter selama 30 menit. Bahkan, speaker ini juga bisa dibersihkan dengan cara menyiram dengan air yang mengalir.

Pengguna pun dijamin akan lebih leluasa ketika mendengarkan musik atau lagu favorit menggunakan JBL Clip 2. Pasalnya, speaker ini sudah didukung dengan fitur Bluetooth 4.2, sehingga tidak akan ada kabel yang mengganggu. Anda cukup mengkoneksikan perangkat pemutar musik ke speaker via Bluetooth, dan Anda pun bebas mendengarkan lagu di mana saja. Selain itu, juga dilengkapi dengan teknologi JBL connect, yang dapat menghubungkan beberapa speaker JBL via Bluetooth.

Lalu, bagaimana dengan kualitas suaranya? Soal kualitas audio, tidak perlu diragukan lagi. Pasalnya, JBL sudah dikenal sebagai produsen perangkat audio berkualitas. Tidak terkecuali dengan speaker ini, yang mampu mengeluarkan audio stereo. Alunan audio begitu terasa lantang sekaligus jernih. Ini masih ditambah dengan Driver Unit yang bisa memproduksi suara lebih powerful dan suara bass yang lebih terasa.

Spesifikasi JBL Clip 2

Daya Keluaran3 Watt
Durasi Bermain Musik8 jam
Control & Connection Bluetooth 4.2
Dimensi14,1 x 9,4 x 4,2 inch
Berat0,184 kg
Kapasitas Baterai730 mAh
FiturTahan air, speakerphone, kabel audio input 3.5mm, automatic power off

Harga JBL Clip 2

Dikutip langsung dari situs resminya, perusahaan setidaknya menghadirkan JBL Clip 2 dalam dua tipe. Untuk JBL Clip 2 Standard, harganya sekarang berkisar Rp1.099.000 per unit, sedangkan harga JBL Clip 2 Special Edition mulai Rp1.990.000. Selain model asli atau original, di pasaran juga tersedia JBL Clip 2 palsu atau KW dengan harga cuma Rp200 ribu hingga Rp500 ribuan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *