Update Harga SanDisk Extreme Pro (32GB, 64GB, 128GB, 512GB, 1TB)

Dalam era digital seperti sekarang ini, penyimpanan gambar yang telah dibidik, baik melalui profesional maupun kamera smartphone, memang kerap menggunakan memori card. Ada banyak kartu memori yang telah dipasarkan di dalam negeri. Dari sekian banyak brand yang beredar, SanDisk Extreme Pro bisa menjadi pilihan yang menarik karena selain menyediakan opsi pilihan penyimpanan, juga punya yang kompetitif.

Fotografer profesional
Fotografer profesional

Saat ini, fotografi telah menjadi salah satu hobi yang diminati banyak orang. Bahkan, tidak sedikit yang memanfaatkannya untuk menghasilkan uang. Fotografi sendiri adalah proses pengambilan sebuah gambar dengan menggunakan cahaya dan alat yang paling populer untuk menangkap cahaya ini adalah kamera.[1]

Bacaan Lainnya

Sebuah kamera dapat merekam sebuah gambar ke dalam sebuah roll film dan hasilnya dapat dicetak dan juga diperbanyak. Kemudian, sekitar awal 2000, kamera berbasis digital mulai banyak digunakan. Kamera ini tidak lagi memerlukan media roll film sebagai media penyimpanan, melainkan menggunakan media kartu memori digital. Inovasi terus berlangsung, dengan bertambahnya sensor kamera dan besarnya kapasitas kartu memori digital sebagai media penyimpanan.[2]

Fungsi dan Jenis Memory Card

Seperti disampaikan di atas, manfaat utama memory card adalah sebagai penyimpanan objek yang dibidik oleh kamera, baik kamera profesional sekelas DSLR maupun kamera pada smartphone. Meskipun kini telah banyak perangkat yang menyediakan ruang penyimpanan lebih besar, kartu memori tetap menjadi pilihan banyak untuk mengekspansi ruang penyimpanan yang ada.

Secara umum, kartu memori ini dapat dibedakan menjadi tiga jenis, yaitu SD Card, Mini SD, dan Micro SD. Perbedaan ketiganya hanya terletak pada bentuknya yang menyesuaikan tempat di dalam perangkat. Lantas, ketiga tipe kartu memori tersebut mendapatkan tipe lanjutan dengan embel-embel serupa, termasuk SD, SDHC, serta SDXC.

Kartu memori tipe SD biasanya menyediakan kapasitas penyimpanan hingga 2 GB, dan sudah sangat jarang ditemukan. Kemudian, memory card tipe SDHC (Secure Digital High Capacity) mampu menyimpan data dengan kapasitas mulai 4 GB hingga 32 GB, sedangkan model SDXC (Secure Digital Extended Capacity) menawarkan kapasitas penyimpanan lebih dari 32 GB, bahkan ada yang hingga 2 TB.

Dalam memilih memory card ini, pengguna memang disarankan memakai SDXC untuk menyesuaikan performa perangkat yang dimiliki. Selain itu, pengguna juga perlu mempertimbangkan kecepatan kartu penyimpanan yang akan mereka gunakan. Karena, hal ini akan berdampak pada kualitas foto dan video, baik yang dihasilkan maupun yang disimpan.

Review SanDisk Extreme Pro

SanDisk Extreme Pro (unsplash: Ken Suarez)
SanDisk Extreme Pro (unsplash: Ken Suarez)

Jika Anda sedang berburu memory card, tidak sulit menemukan ini karena sudah ada banyak merk yang dapat Anda pilih. Namun, apabila Anda kebetulan bingung memilih mana yang tepat, Extreme Pro dari SanDisk mungkin bisa menjadi alternatif yang oke. Karena, selain menyediakan beberapa pilihan kapasitas penyimpanan, harga kartu ini juga kompetitif.

Kartu memori SDHC dan SDXC ini dikatakan berkinerja tinggi, membanggakan kecepatan bidikan hingga 260 MB per detik (atau 1.733 kali) dan kecepatan transfer hingga 300 MB per detik (atau 2.000 kali). UHS Speed Class 3 (U3) mendukung 32 GB hingga 128 GB perekaman video Full HD dan 4K berkualitas bioskop. Produk dioptimalkan untuk kamera yang mendukung standar UHS-II . Kartu UHS-II SDHC dan SDXC Extreme Pro dari SanDisk memberikan hasil tanpa kompromi yang diminta fotografer profesional.

Kartu UHS-II SDHC dan SDXC Extreme Pro SanDisk juga diklaim tahan guncangan, tahan suhu, kedap air, serta tahan sinar-X, sehingga Anda dapat menikmati petualangan tanpa perlu mengkhawatirkan daya tahan kartu memori Anda. Produk ini pun sudah dilengkapi dengan penawaran unduhan perangkat lunak pemulihan data RescuePRO Deluxe, yang memudahkan untuk memulihkan file yang tidak sengaja dihapus.

Harga SanDisk Extreme Pro

Kapasitas SanDisk Extreme ProHarga
SanDisk Extreme Pro 32GBRp189.000 – Rp254.000
SanDisk Extreme Pro 64GBRp299.000 – Rp475.000
SanDisk Extreme Pro 128GBRp699.500 – Rp1.137.000
SanDisk Extreme Pro 512GBRp2.759.000
SanDisk Extreme Pro 1TBRp6.149.000 – Rp10.249.000

Harga kartu penyimpanan SanDisk Extreme Pro di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk sejumlah toko kamera serta situs jual beli online dalam negeri. Perlu dicatat bahwa harga memory card SanDisk Extreme Pro tersebut tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, harga SanDisk Extreme Pro tahun ini mengalami kenaikan. Sebagai contoh, SanDisk Extreme Pro 32GB yang semula dibanderol Rp182 ribu hingga Rp250 ribu, sedikit naik menjadi Rp189 ribu hingga Rp254 ribu.

[Update: Almas]

[1] Limanto, Alvin dan Sriti Mayang Sari. 2015. Perancangan Interior Pusat Fotografi di . Jurnal Intra. Vol. 3(2): 374-380.

[2] Ibid.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *