Zoya sebelumnya lebih dikenal sebagai brand fashion yang memproduksi aneka hijab maupun busana muslim yang trendi dan modern mengikuti model kekinian. Demi mengepakkan bisnisnya, Zoya juga merambah produksi kosmetik melalui brand Zoya Cosmetics. Hingga saat ini, sudah banyak produk kecantikan yang diluncurkan mulai dari complexion seperti bedak, parfum, hingga lipstik dengan warna-warna menarik yang harga banderolnya cukup terjangkau di berbagai kalangan.
ZOYA Cosmetics, sebagai merek produk kecantikan halal inovatif yang diciptakan untuk memancarkan kecantikan alami wanita. Berbagai kategori produk kosmetik diciptakan untuk melengkapi rutinitas kecantikan harian Anda karena ZOYA Cosmetics percaya, setiap wanita di dunia berbeda dan memiliki keunikannya tersendiri.
Produk lipstik Zoya Cosmetics ada banyak macamnya, mulai dari lip tint yang cocok untuk mendapatkan riasan bibir ombre, lipstik matte untuk Anda yang mendambakan warna-warna pemulas bibir yang pigmented dan tahan lama, hingga yang baru diluncurkan adalah varian Velvet Moist Lipstick.
Tak seperti lipstik matte pada umumnya, seri ZoyaVelvet Moist Lipstick menawarkan tekstur yang lebih lembut dengan semi matte finish, sehingga akan ada efek sedikit mengilat dan terasa nyaman digunakan di bibir. Meskipun hasil akhirnya semi matte, Velvet Moist Lipstick diklaim pigmented serta bisa bertahan 16 jam lamanya. Berikut informasi harga berbagai jenis lipstik Zoya di pasaran.
Harga Lipstik Zoya
Varian & Shades Lipstik Zoya | Harga (Rp) |
Zoya Cosmetics Velvet Moist Lipstick โ Hello Bali | 50.000 |
Zoya Cosmetics Velvet Moist Lipstick โ Hello Seoul | 50.000 |
Zoya Cosmetics Velvet Moist Lipstick โ Hello Paris | 50.000 |
Zoya Cosmetics Velvet Moist Lipstick โ Hello NYC | 50.000 |
Zoya Cosmetics Velvet Moist Lipstick โ Hello Istanbul | 50.000 |
Zoya Cosmetics Oh My Tint! 01 Pink Party | 50.000 |
Zoya Cosmetics Oh My Tint! 02 Orange Pop | 50.000 |
Zoya Cosmetics Oh My Tint! 03 Berry Glam | 50.000 |
Zoya Cosmetics Ultramatte LipAmberglow 04 | 50.000 |
Zoya Cosmetics Ultramatte Lip Chili Pepper 01 | 50.000 |
Zoya Cosmetics Ultramatte Lip Scarlet 10 | 50.000 |
Zoya Cosmetics Ultramatte Lip Sweet Maroons 03 | 50.000 |
Zoya Cosmetics Lip Paint Cream Tint 05 | 75.000 |
Zoya Cosmetics Lip Paint Magic Purple 01 | 75.000 |
Zoya Cosmetics Lip Paint Mocha Mousse 06 | 75.000 |
Zoya Cosmetics Lip Paint Cinnamon 09 | 75.000 |
Zoya Cosmetics Lip PaintGerranium 12 | 75.000 |
Zoya Cosmetics Lip Paint Deep Claret 11 | 75.000 |
Zoya Cosmetics Lip Paint Carousel 10 | 75.000 |
Zoya Cosmetics Lip Paint Pink Powder 07 | 75.000 |
Zoya Cosmetics Lip Paint Baked Apple 08 | 75.000 |
Zoya Cosmetics Lip Paint Nectarine 04 | 75.000 |
Zoya Cosmetics Lip Paint Holy Berry 03 | 75.000 |
Zoya Cosmetics Lip Paint Pure Red 02 | 75.000 |
Zoya Cosmetics Lip Paint Elizabeth | 135.000 |
Zoya Cosmetics Lip Paint Beatrix | 135.000 |

Informasi harga lipstik Zoya di atas dirangkum dari official store Zoya Cosmetics di marketplace. Perlu Anda ingat bahwa harga lipstik Zoya dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Selain itu, harga lipstik Zoya yang berlaku di setiap tempat bisa saja berbeda-beda tergantung dari promo atau penawaran pihak penjual.
Apabila Anda tertarik untuk mencoba lipstik Zoya, Anda bisa membelinya di counter resmi Zoya, toko kosmetik, atau pusat perbelanjaan terdekat. Jika kesulitan menemukannya secara offline, Anda bisa mencari shade lipstik Zoya yang Anda inginkan secara online di marketplace favorit Anda.
Sebelum membeli lipstik, terlebih dahulu perhatikan warna bibir. Warna bibir setiap orang tidaklah sama, oleh karena itu efek warna yang ditimbulkan dari lipstik pada setiap orang juga menjadi berbeda. Jika ingin memberi kesan bibir penuh dan seksi, pilih warna lipstik dalam gradasi warna terang dan menyala.
Warna lipstik umumnya berkisar dari warna merah dengan berbagai gradasinya, dari warna merah kuat hingga merah yang lembut. Dari merah yang sejuk seperti pink, rose, fuchsia, hingga merah hangat seperti jingga, merah bata, dan merah anggur. Namun, ada juga warna natural seperti kecokelatan dengan gradasinya.[1]
[1]Kusumawardani, R. 2014. Color Palette: How to Mix and Do Make-Up Color. Nana L, editor. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, hlm 26.