Update Info Harga Etanol 70 di Pasaran

Etanol merupakan monoalkohol suku kedua (atom C-nya dua) yang pada kehidupan sehari-hari dikenal sebagai alkohol biasa. Pada suhu kamar, etanol merupakan zat cair yang tidak berwarna, mudah larut dalam air, dan mudah menguap. Bahan ini tersedia dalam berbagai kadar, dan salah satu yang paling populer dan banyak digunakan adalah etanol 70. Produk ini bisa diperoleh di toko bahan kimia dengan mulai puluhan ribu rupiah.

Cairan kimia
kimia

Fungsi Etanol

Etanol tidak beracun, tetapi dapat membuat orang yang meminumnya menjadi mabuk dan kantuk. Etanol kadang-kadang disebut alkohol padi-padian karena dulu diperoleh dari hasil padi-padian. Padahal sebenarnya etanol dapat dihasilkan dari fermentasi semua bahan yang mengandung karbohidrat, seperti anggur, molase, kentang, dan padi.

Bacaan Lainnya

Etanol yang dipakai untuk minuman beralkohol dibuat secara fermentasi. Reaksi fermentasi berakhir dengan konsentrasi alkohol hanya mencapai 12-14%. Konsentrasi alkohol hasil fermentasi tidak dapat ditingkatkan lagi, karena alkohol dengan konsentrasi yang lebih besar dapat menghambat kerja enzim yang menyebabkan fermentasi.

Untuk mendapatkan etanol (alkohol) dengan kadar yang lebih , dapat dilakukan dengan menyuling larutan etanol hasil fermentasi. Melalui proses penyulingan, diperoleh alkohol dengan konsentrasi 95%. Konsentrasi alkohol ini tidak dapat ditingkatkan lagi sampai konsentrasi 100%, karena pada proses penyulingan akan terbentuk larutan azeotrop titik didih rendah. Larutan azeotrop alkohol yang konsentrasinya 95% tersebut mempunyai titik didih yang lebih rendah dari titik didih alkohol murni. Alkohol dengan konsentrasi 95% mempunyai titik didih 78,15 derajat C, sedangkan alkohol murni mempunyai titik didih 78,5 derajat C.

Etanol (alkohol) 100% merupakan etanol anhidrat yang disebut juga etanol absolut. Alkohol absolut ini dihasilkan dari reaksi alkohol 95% dengan kalsium oksida (CaO). Kalsium oksida ini dipakai sebagai zat pengering larutan alkohol tersebut. Reaksinya akan menghasilkan etanol dan kalsium hidroksida (Ca(OH)2) yang sukar larut. Dalam industri, alkohol 95% didestilasi dengan benzena untuk menghilangkan air, karena larutan azeotrop alkohol tersebut akan menguap lebih dahulu.

Etanol digunakan untuk minuman beralkohol, pelarut, spiritus, pembersih luka (alkohol 70%), dan untuk kebutuhan tangga. Alkohol yang digunakan sebagai pelarut dibuat dengan reaksi hidrasi etilena, suatu zat petrokimia yang didapat dari reaksi pemecahan minyak bumi. Agar alkohol tidak dikonsumsi, sering ke dalam alkohol tersebut ditambahkan zat beracun seperti benzena, metanol, dan piridin. Alkohol yang diracuni seperti ini dinamakan alkohol terdenaturasi.[1]

Manfaat Etanol 70

Alkohol atau etanol tersedia dalam berbagai kadar, dan salah satu yang paling populer dan banyak digunakan adalah etanol 70. Alkohol dengan konsentrasi 70% merupakan pilihan yang baik sebagai disinfektan level menengah (intermediate level) untuk peralatan yang terkontaminasi, dengan merendamnya selama 10 menit. Namun, alkohol ini kurang efektif digunakan untuk yang luas karena sifatnya yang mudah menguap serta tidak bersifat sebagai pembersih.

Harga Etanol 70 di Pasaran - (www.tokopedia.com)
Harga Etanol 70 di Pasaran – (www.tokopedia.com)

Etanol 70% dapat mematikan Candida albicans, E. coli, S. pyogenes, dan P. aeruginosa di permukaan pisau yang terkontaminasi nanah atau darah dalam waktu 1 menit. S. aureus relatif lebih resisten apabila darah atau nanah telah mengering, dan perlu pemaparan selama 10 menit untuk mematikan organisme dalam nanah yang telah mengering atau 5 menit untuk organisme dalam darah yang telah mengering. Clostridium tetani, Clostridium perfringens, dan Bacillus anthracis tidak mati walaupun telah terpapar selama 18 jam, kecuali Bacillus anthracis di dalam nanah yang masih basah. Etanol 70% dapat mematikan keseluruhan bakteri vegetatif pada tube endotracheal selama 15 menit.

Sebagai gambaran, berikut kami rangkum perbandingan daftar harga etanol 70 tahun 2021 dengan tahun 2022 di pasaran.

Harga Etanol 70

Kemasan Etanol 70Harga SebelumnyaHarga Sekarang
Etanol 70% 1 literRp25.000 – Rp34.000Rp12.500 – Rp29.900
Etanol 70% 1 liter Food GradeRp70.000 – Rp86.400Rp35.150 – Rp50.000
Etanol 70% 4 literRp75.000Rp50.000
Etanol 70% 5 literRp86.000Rp65.000
Etanol 70% 10 literRp130.000Rp125.000
Etanol 70% 20 literRp250.000Rp235.000
Etanol Teknis 70% drum 200 literRp1.900.000Rp1.890.000

Informasi harga etanol 70 di atas dirangkum dari berbagai sumber. Perlu Anda ingat bahwa harga etanol 70% dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Jika dibandingkan tahun 2020, harganya tahun 2021 dan 2022 mengalami perubahan. Misalnya, etanol teknis 70% kemasan 200 liter yang semula dijual Rp2,2 juta, turun menjadi Rp1,9 jutaan pada 2021, dan turun lagi jadi Rp1,89 juta pada 2022.

[Dian]

[1]Parning, dkk. 2006. Kimia 3B (Editor: Idey S., dkk). Jakarta: Yudhistira.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *