Info Terbaru Harga Bioderma Micellar Water

Meskipun harga jualnya tidak bisa dibilang murah, Bioderma adalah brand micellar water pertama yang populer di berbagai kalangan. Produk ini tersedia dalam 3 varian yang disesuaikan dengan kondisi kulit, yaitu untuk kulit , berminyak, dan kering.

Bioderma Micellar Water (sumber: shop.com)
Bioderma Micellar Water (sumber: shop.com)

Apa Itu Micellar Water?

Saat ini, makeup dan perempuan sudah menjadi satu kesatuan yang sulit untuk dipisahkan. Make up bukan hanya menemani perempuan pada saat acara formal maupun pesta. Makeup juga sukses melengkapi tampilan Anda saat di kantor ataupun sekadar hangout di mall. Secara tidak langsung, makeup dapat membuat kepercayaan diri seorang perempuan meningkat.

Bacaan Lainnya

Mengingat rutinnya pemakaian makeup, maka mungkin saja kesehatan kulit Anda dapat terganggu. Jerawat, komedo, serta minyak wajah yang berlebih bisa timbul akibat pemakaian makeup yang terlalu sering diaplikasikan pada wajah. Karena itu, Anda butuh item pembersih makeup yang biasa disebut micellar water.

Mungkin masih banyak di antara Anda yang bertanya-tanya, apa sih micellar water itu? Sekilas, micellar water terlihat sama saja seperti toner atau makeup remover pada umumnya. Namun, banyak yang tidak tahu bahwa sebenarnya micellar water ini awalnya tercipta saat kanal air di seluruh Kota Paris terkontaminasi oleh kandungan korosif sehingga tidak bisa dikonsumsi karena berdampak buruk terhadap kesehatan tubuh maupun kulit.

Para peneliti kemudian melakukan riset menggunakan molekul dari asam lemak, dan hasilnya adalah penemuan paling mutakhir yang dikenal dengan sebutan micellar water, yang kemudian dikembangkan sebagai pembersih kulit yang kita kenal sekarang. Sesuai namanya, micellar water ini adalah ‘air’ pembersih dengan tekstur liquid yang biasanya berwarna bening dan tak berbau. Micellar water tersusun dari michelle (molekul unik air) digabungkan dengan fatty-acids esters pada konsentrasi agar kedua senyawa tersebut dapat bekerja seperti magnet mengangkat kotoran dan residu makeup di wajah.

Ilustrasi: bersihkan make up dengan micellar water (sumber: lorealparisusa.com)
Ilustrasi: bersihkan make up dengan micellar water (sumber: lorealparisusa.com)

Produk micellar water ini umumnya minim bahan-bahan yang memicu alergi atau iritasi pada kulit karena bebas alkohol, pewangi, dan minyak, sehingga pemakaian super praktis tanpa perlu dibilas. Diklaim bagus buat semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif.

Pada dasarnya, micellar water memang difungsikan sebagai pembersih wajah, khususnya setelah pemakaian makeup. Mengingat begitu banyaknya produk makeup yang diaplikasikan pada wajah, maka menggunakan air tidaklah cukup untuk mengangkat begitu banyak partikel yang menumpuk pada kulit. Karena itu, micellar water berfungsi untuk meluruhkan partikel tersebut sehingga kulit Anda dapat segar dan pastinya dapat bernapas lebih lega.

Tidak sampai disitu, micellar water juga bermanfaat sebagai perawatan wajah Anda saat tidur. Seperti yang kita ketahui, tidur merupakan salah satu cara yang tubuh lakukan untuk mendetoksifikasi hal-hal buruk. Begitupun dengan , pengaplikasian micellar water sebelum tidur dapat membantu kulit wajah untuk mendetoksifikasi kotoran yang dapat menyebabkan jerawat dan permasalahan wajah lainnya.

Menumpuknya produk makeup di kulit wajah, memungkinkan tertutupnya pori-pori pada wajah Anda. Hal tersebut  dapat menimbulkan sel kulit mati dan menyebabkan kulit menjadi lebih kusam. Namun, tidak perlu khawatir, untuk mengatasinya, Anda dapat melakukan scrubbing pada wajah setiap 3 kali dalam seminggu. Tidak cukup hanya itu, Anda juga perlu rutin mengaplikasikan micellar water tiap kali selesai menggunakan makeup.

Salah satu alasan kenapa micellar water punya banyak penggemar adalah karena kepraktisan yang diberikannya. Dengan micellar water, Anda bisa membersihkan wajah hanya dengan sekali usap. Buat Anda yang sering merasa lelah setelah pulang kerja, micellar water bisa menjadi solusi untuk membersihkan wajah dengan cepat.

Micellar water punya tekstur selembut air, tetapi tetap efektif untuk membersihkan kulit wajah. Bahkan, bukan hanya debu dan kotoran, sekarang ada juga micellar water yang efektif untuk membersihkan makeup waterproof. Dengan kemampuan ini, Anda perlu repot lagi menggunakan beragam produk pembersih wajah dalam satu waktu.

Review Bioderma Micellar Water

Menuangkan Bioderma Micellar Water (sumber: insider)
Menuangkan Bioderma Micellar Water (sumber: insider)

Boleh dibilang, Bioderma adalah brand micellar water pertama yang populer di berbagai kalangan. Tengok saja di belakang layar fashion show, maka Anda akan melihat berbotol-botol Bioderma Micellar Water di meja rias.

Bioderma Micellar Water tersedia dalam tiga varian, yaitu Sensibio untuk kulit sensitif, Hydrabio untuk kulit sensitif dehidrasi, serta Sebium untuk kulit berminyak. Namun, di antara semuanya, varian Sensibio yang paling populer, karena dianggap ampuh membersihkan makeup. Selain itu, karena akan dilanjutkan dengan face wash, maka manfaat skincare yang terkandung akan terbilas.

Sensibio H20 dari Bioderma adalah pembersih wajah tanpa bilas dan juga bisa untuk makeup remover dengan teknologi micellar water, yang memiliki 2 tindakan unik daya tinggi, yakni membersihkan dan juga melembutkan serta menenangkan kulit dan mencegah kulit dari iritasi.

Kelebihan Bioderma selama ini adalah teksturnya yang hampir serupa dengan air, tidak meninggalkan bekas lengket kering atau berminyak setelah pemakaian. Bioderma juga tidak membuat kulit mata perih. Soal performa, Bioderma Sensibio dianggap efektif membersihkan makeup lebih cepat dalam waktu yang lebih singkat.

Bioderma mengklaim ini sebagai no-rinse micellar cleansing and makeup removing water, yang diformulasi khusus untuk kulit sensitif dengan jenis normal hingga kering. Jadi, kalau Anda memiliki kulit kombinasi dan cenderung oily atau Anda memiliki jenis kulit yang super kering, Bioderma punya jenis micellar water lain yang benar-benar pas buat Anda.

Cara memakai Bioderma Micellar Water cukup mudah. Tuangkan Sensibio H2O pada kapas secukupnya, tempelkan kapas selama 10 detik pada area yang ingin dibersihkan. Setelah kurang lebih 10 detik dikompres dengan Sensibio H2O, usapkan perlahan kapas, ingat jangan digosok karena hanya akan menyumbat pori-pori. Berikut harga Bioderma Micellar Water tahun 2022.

Harga Bioderma Micellar Water

Varian Bioderma Micellar Water (sumber: pinterest)
Varian Bioderma Micellar Water (sumber: pinterest)
Bioderma Micellar WaterHarga
Bioderma Micellar Water Sebium H2O 100 mlRp140.000
Bioderma Micellar Water Sensibio H2O 100 mlRp148.500
Bioderma Micellar Water Hydrabio H20 100 mlRp148.500
Bioderma Micellar Water Hydrabio H20 mlRp180.000
Bioderma Micellar Water Sensibio H2O 250 mlRp190.000
Bioderma Micellar Water Sebium H2O 250 mlRp244.000
Bioderma Micellar Water Hydrabio H20 500 mlRp300.000
Bioderma Micellar Water Sebium H2O 500 mlRp321.000
Bioderma Micellar Water Sensibio H2O 500 mlRp350.000

Harga Bioderma Micellar Water di atas telah kami rangkum dari berbagai macam sumber, termasuk situs jual beli online. Perlu diingat, harga Bioderma Micellar Water tidak terikat dan bisa berubah sewaktu-waktu.

Sebagai perbandingan, tahun 2020 dan 2021, Bioderma Micellar Water dijual dengan harga Rp148.500 untuk 100 ml, Rp225.500 untuk 250 ml, dan Rp335.000 untuk 500 ml, sedangkan pada tahun 2019, Bioderma Micellar Water 100 ml dijual dengan harga Rp150.000, kemasan 250 ml dijual dengan harga Rp231.000, dan isi 500 ml dijual dengan harga Rp341.000.

[Update: Almas]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *