Update Harga Autosol di Indomaret dan Alfamart

Kalau Anda gemar memoles-moles bodi sepeda motor atau mobil, pasti tidak asing lagi dengan autosol. Ini adalah bahan yang biasanya digunakan untuk mengilapkan permukaan metal pada kendaraan sehingga lebih kinclong. Selain itu, produk ini juga dapat Anda pakai untuk membersihkan permukaan kaca. Di pasaran sendiri, sudah tersedia beragam merk yang ditawarkan dengan harga relatif terjangkau. Anda bisa membelinya di minimarket seperti Indomaret dan Alfamart atau lewat online shop.

Autosol metal polish (sumber: shopee.co.id)
Autosol metal polish (sumber: shopee.co.id)

Jika sepeda motor Anda sudah berusia cukup lama, bodi dan bagian mesin pasti akan terlihat kusam. Bahkan, tidak jarang beberapa komponen terlihat berkarat. Karat atau korosi ini dapat dikatakan sebagai kerusakan atau penurunan nilai guna dari material yang disebabkan faktor lingkungan, secara kimia maupun elektrokimia.[1] Memang, sudah banyak usaha yang dilakukan untuk memperbaiki ketahanan korosi suatu bahan, Namun, adakalanya bahan yang tahan korosi, juga dapat terserang karat karena lingkungan sekitarnya bersifat korosif.

Bacaan Lainnya

Nah, untuk mengembalikan warna bodi dan mesin, ada beberapa cara yang dapat dilakukan. Salah satu yang sudah cukup populer adalah memakai batu . Bahan ini sering dipilih, salah satunya karena punya harga yang sangat murah, cuma Rp5 ribuan untuk ukuran 5 cm x 5 cm. Sayangnya, untuk menggunakan batu hijau, bahan tersebut harus ditumbuk terlebih dahulu, kemudian dilarutkan dengan minyak tanah.

Fungsi Autosol

Sayangnya, keberadaan minyak tanah saat ini semakin langka. Sebagai alternatif, Anda memang bisa menggantinya dengan Thinner Polyurerthane (PU). Namun, untuk mendapatkan produk ini, harganya bisa dibilang lumayan. Satu liter Thinner PU ini sekarang dijual dengan harga sekitar Rp22 ribuan, sedangkan setengah liternya punya banderol berkisar Rp12 ribuan.

Nah, jika Anda ingin menghemat anggaran dan tidak perlu repot, Anda bisa memakai autosol. Ini adalah ‘pasta ajaib’ yang diklaim dapat mengilapkan permukaan metal alias logam dengan lebih efektif. Karena, hanya dengan menggosok material yang telah kusam beberapa saat, bahan yang digosok tersebut akan menjadi kinclong layaknya krom.

Autosol ini sering digunakan untuk mengilapkan blok mesin sepeda motor dan juga dipakai untuk menghilangkan noda kuning pada knalpot stainless steel. Selain digunakan untuk mengilapkan blok mesin motor, autosol juga bisa dipakai untuk mengilapkan velg sepeda motor, bisa digunakan untuk memoles atau mengkilapkan handle rem, bahkan behel motor juga bisa dipoles dengan si pasta ajaib ini.

Tidak terbatas pada komponen sepeda motor yang terbuat dari material logam, autosol pun dapat Anda manfaatkan untuk membersihkan area lainnya yang terbuat dari bahan kaca. Anda memakai bahan ini untuk membersihkan noda bercak air yang mengering di kaca spion, membersihkan mika lampu motor yang telah kusam, dan lain sebagainya.

Autosol Mengilapkan Permukaan Metal - moladin.com
Autosol Mengilapkan Permukaan Metal – moladin.com

Kelebihan dan Kekurangan Autosol

Kelebihan bahan ini sangat banyak. Seperti yang telah diuraikan sebelumnya, autosol dapat Anda pakai untuk membersihkan permukaan logam pada blok mesin sepeda motor, membersihkan kaca spion, hingga membersihkan mika lampu. Selain itu, material ini juga diklaim tidak memiliki samping berbahaya apabila terkena tangan Anda.

Jika logam besi atau blok mesin motor sudah dipoles dengan autosol, untuk melakukan perawatan lanjutan pun sangatlah mudah, yaitu hanya membersihkannya setiap pagi sekali dengan melakukan dilap ringan menggunakan kain yang halus. Apabila sudah kembali kusam, Anda bisa memolesnya kembali menggunakan autosol tersebut. Dengan demikian, Anda bisa menghemat biaya proses chrome.

Namun, layaknya produk lain, autosol tidak luput dari kelemahan. Kekurangan produk ini adalah jika Anda aplikasikan pada permukaan besi atau logam, akan mudah berkarat jika terkena air hujan dan tidak segera dibersihkan. Pasalnya, air hujan memang mengandung zat tinggi dan menjadi penyebab utama timbulnya karat. Jadi, lebih disarankan untuk memakai autosol pada permukaan logam seperti aluminium, karena hasilnya akan bertahan lama tanpa efek korosi akibat air hujan.

Tips Memakai Autosol

  • Seperti disampaikan di atas, autosol tak hanya bisa mengilapkan logam dan menjadikannya seperti chrome atau aluminium look, tetapi juga bisa membersihkan noda atau bercak air mengering yang menempel pada spion. Caranya, gunakan sedikit pasta autosol pada sehelai kain bersih, kemudian gosok permukaan kaca/spion secara merata. Tidak perlu terburu-buru, jalani proses tersebut hingga sisa-sisa pasta menghilang dari permukaan yang dibersihkan tadi.
  • Jika Anda ingin membersihkan noda menguning pada mika lampu utama, juga dapat memakai autosol. Caranya pun sangat mudah, seperti proses memoles. Anda cukup menyiapkan kain kering dan lembut, kemudian gunakan sedikit pasta ini pada permukaan kain. Setelah itu, Anda bisa gosok permukaan kaca headlamp tersebut dengan cara sedikit ditekan.

Nah, setelah mengetahui beragam manfaat autosol, apakah Anda juga berminat menggunakan bahan ini untuk membersihkan sepeda motor Anda? Jika iya, tidak sulit mendapatkan autosol karena sudah dijual bebas di pasaran. Anda bisa membelinya di berbagai bengkel umum, toko onderdil motor, toko perkakas teknik, beberapa minimarket, bahkan situs jual beli online.

Harga autosol bervariasi, tergantung merk dan kemasan. Untuk brand original (biasanya dari Jerman), harganya mulai puluhan ribu hingga ratusan ribu rupiah. Sementara itu, untuk produk KW, produk bahkan bisa Anda tebus dengan harga cuma ribuan rupiah. Berikut kami sajikan kisaran harga berbagai merk autosol di pasaran dalam negeri.

Membersihkan Bodi Sepeda Motor - www.istockphoto.com
Membersihkan Bodi Sepeda Motor – www.istockphoto.com

Harga Autosol di Indomaret

Merk AutosolHarga
Pledge Furniture Polish Refill Lemon 450 mlRp21.700
Kit Glass Polish 170 mlRp39.900

harga produk autosol atau polish di atas kami rangkum dari situs resmi minimarket yang bersangkutan. Perlu Anda catat bahwa harga produk autosol atau polish tersebut tidak mengikat dan bisa berubah sewaktu-waktu. Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap, Anda bisa mengunjungi Indomaret .

Harga Autosol di Alfamart

Merk AutosolHarga
Kit Wiper Fluid Pouch Pembersih Kaca 400 mlRp8.900
Kit Wiper Fluid 500 mlRp12.000
Kit Motor Paste Wax Tube 60 grRp13.500
Kit Pembersih Motor Serbaguna 100 mlRp16.500
Kit Detailer Finishing Spray Pump 200 mlRp24.900
Kit Waterless Car Wash 500 mlRp29.200

Daftar harga produk autosol atau polish di atas juga kami himpun dari situs resmi minimarket yang bersangkutan. Perlu Anda catat bahwa harga produk autosol atau polish tersebut tidak mengikat dan bisa berubah sewaktu-waktu. Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap, Anda bisa mengunjungi outlet Alfamart terdekat.

Fungsi Autosol untuk Kendaraan - (www.sobatmotor.com)
Fungsi Autosol untuk Kendaraan – (www.sobatmotor.com)

Harga Autosol

Merk & Kemasan AutosolHarga
Metal Polish Autosol 15 grRp8.900
Metal Polish Autosol 50 grRp17.500
Metal Polish Autosol 75 mlRp45.000
Glass Cleaner Extra Strong Autosol 500 mlRp79.000
Metal Polish Autosol 200 grRp95.000
Auto Car Shampoo Autosol 500 mlRp107.000
M1 Cleansing Polish Autosol 75 mlRp118.000
Autosol Interior Cleaner & Odour Neutralizer 500 mlRp134.000
Autosol Dirt Remover Extra Strong 500 mlRp145.000
Leather Care Autosol 250 mlRp166.000
Autosol Nano Protection Hard Wax 500 mlRp167.900
Autosol Scratch Remover 75 mlRp172.000
Quick Gloss Autosol 500 mlRp172.000
Autosol Headlight Polish Liquid 250 mlRp198.000
Autosol Rapid & Drying Wax 500 mlRp220.000
Metal Polish Autosol 200 mlRp250.000
Leather & Alcantara Cleaner Autosol 500 mlRp268.000
Polymer Shine Protection Autosol 500 mlRp295.000
Autosol Wetlook Tire Shine 250 mlRp305.000
Metal Polish Autosol 375 mlRp495.000
Speed Gloss 220 Autosol 1 LRp600.000
Power Cut 110 Autosol 1 LRp616.000
Power Cut 141 Autosol 1 LRp856.000

Harga berbagai varian merk autosol di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk toko bangunan dan situs e-commerce. Jika dibandingkan tahun sebelumnya, harganya ada yang naik dan ada yang turun. Harga Power Cut 141 Autosol 1 liter misalnya, naik dari Rp787 ribu menjadi Rp856 ribu. Sebaliknya, harga Metal Polish Autosol 15 gr sedikit turun dari Rp9.200 menjadi Rp8.900.

(Panca)

[1] Windarta. 2014. Pengaruh Jenis Media Korosif terhadap Laju Korosi Besi Cor Kelabu. SINTEK Jurnal (Jurnal Ilmiah Teknik Mesin), Vol. 8(2): 1-6.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *