Info Terbaru Harga Susu Lactogen Kaleng dan Kotak

Untuk memenuhi kebutuhan gizi bayi maupun anak, biasanya orang tua memberikan susu formula, di samping ASI (Air Susu Ibu), dan makanan bergizi. Susu formula tentunya berbeda dengan susu sapi segar, meskipun bahan utamanya adalah susu sapi segar. Pada susu formula, dilakukan fortifikasi (penambahan) aneka macam zat gizi yang sudah disesuaikan dengan kebutuhan gizi bayi dan anak. Salah satu susu formula untuk bayi yakni Lactogen yang tersedia dalam kemasan kaleng dan kotak dengan harga bervariasi.

Susu Kaleng (sumber: )irecommend.ru)
Susu Kaleng (sumber: )irecommend.ru)

Susu formula bayi diperuntukkan bagi bayi dengan usia 0 – 12 bulan. Fungsinya adalah sebagai pengganti atau pendamping air susu ibu (ASI). Susu formula bayi biasanya diberikan karena ada indikasi medis di mana ibu tidak bisa memproduksi ASI yang cukup. Selain indikasi medis, pemberian susu ini juga dapat disebabkan karena kurangnya waktu untuk menyusui, misalnya karena ibu bekerja.

Bacaan Lainnya

Susu formula anak diperuntukkan bagi anak usia 1 – 9 tahun dengan kandungan gizi yang disesuaikan dengan kebutuhan anak di masa pertumbuhan (dengan tingkat aktivitas sehari-hari yang dianggap normal pada usia anak tersebut). Kandungan gizi dalam susu formula anak harus sesuai dengan angka kecukupan gizi (AKG). AKG ini berbeda-beda di masing-masing negara. AKG anak Indonesia mengacu pada AKG tahun 2004 yang dikeluarkan oleh Departemen Kesehatan.

Perbedaan susu formula untuk bayi dan anak terletak pada sasaran usia dan kandungan gizi. Susu formula anak tidak boleh diberikan pada bayi karena kondisi saluran pencernaan bayi belum sempurna untuk mencerna banyak bahan atau zat. Susu formula bayi juga sebaiknya tidak lagi diberikan kepada anak-anak karena kandungan gizi pada susu formula bayi tidak sesuai dengan AKG untuk masa pertumbuhan anak-anak.

Salah satu produsen susu formula baik untuk bayi atau anak yaitu Nestle. Dari sekian produk yang dihasilkan, Susu Lactogen menjadi salah satu yang menjadi pilihan masyarakat Indonesia. Kini, Susu Lactogen sudah berubah dengan nama baru yaitu Lactogrow. Perubahan nama ini tidak ditujukan untuk keseluruhan produk, hanya saja disesuaikan dengan kebutuhan pertumbuhan anak, maka beberapa produk berubah nama menjadi Lactogrow.

Melalui produk Lactogen dan Lactogrow, Nestle ingin memberikan pemahaman pada kebutuhan asupan nutrisi dan gizi seimbang untuk anak ketika dalam usia pertumbuhan. Dan, masing-masing dari produk tersebut memiliki beragam varian rasa yang mungkin akan disukai anak, antara lain vanilla, instan cream, madu, dan juga cokelat.

Susu Lactogen 1 (sumber: Bukalapak)
Susu Lactogen 1 (sumber: Bukalapak)

Varian Susu Lactogen

Susu Lactogen 1 Gold

Produk pertama ada Lactogen 1 Gold dengan ukuran 350 gram dan juga 750 gram. Susu Lactogen 1 Gold ini dapat digunakan untuk bayi anda dengan usia 0 – 6 bulan.

Susu Lactogen 2 Gold

Susu Lactogen 2 Gold tersedia dalam kemasan 350 gram dan 750 gram. Berbeda dari Lactogen yang pertama, kali ini digunakan untuk bayi yang memiliki usia 6 – 12 bulan. Susu Lactogen 2 Gold ini memiliki kandungan prebio 1, LA dan ALA, juga zat besi yang akan membantu pertumbuhan sesuai dengan kebutuhan anak seusianya.

Susu Lactogen 3 Gold

Susu Lactogen 3 Gold  tersedia dalam kemasan 350 gram, 750 gram, dan 1500 gram. Nama produk ini sudah diganti dengan nama Lactogrow. Produk tersebut ditujukan untuk anak usia 1-3 tahun. Pada susu Lactogen 3 Gold ini memiliki kandungan probiotik, DHA, LA dan ALA, dan juga kalsium yang digunakan untuk proses tumbuh kembang anak, pada tubuh dan juga otak anak.

Susu Lactogen 4 Gold

Susu Lactogen 4 Gold tersedia dalam kemasan 750 gram. Lactogen 4 Gold ini dapat digunakan untuk anak di atas 4 tahun, di mana pada saat ini anak akan semakin banyak belajar tentang lingkungan. Terbuat dari 12 mineral dan juga 14 vitamin akan membuat nutrisi dan gizi anak anda semakin tercukupi. Tidak hanya itu, kandungan kalsiumnya akan membuat tulang anak anda semakin kuat, kemudian protein digunakan untuk menjaga kesehatan pertumbuhan anak dan iron menjadi kandungan yang sangat penting sebab digunakan untuk pembentukan hemoglobin pada merah anak-anak Anda.

Susu Lactogen 3 Junior

Susu ini ditujukan untuk anak mulai usia 1 hingga 3 tahun. Lactogen 3 Junior mengandung DHA, vitamin, dan mineral yang dapat berkontribusi terhadap pertumbuhan dan perkembangan yang sehat.

Kandungan DHA, lemak khusus yang ditemukan dalam ASI, ditambah kombinasi vitamin dan mineral dalam Lactogen 3 Junior diklaim dapat mendukung kebutuhan gizi anak Anda. Susu tersebut juga mengandung L Comfortis kultur probiotik yang sehat, dapat mengatur pencernaan, mengurangi risiko sembelit, dan untuk kenyamanan perut.

Produk susu Lactogen dari Nestle tersebut banyak dijumpai di toko-toko, seperti Indomaret, Alfamart, atau di beberapa pusat perbelanjaan lainnya. Selain itu, kemasannya terdiri dari kaleng dan kotak. Harga susu Lactogen dibanderol mulai puluhan ribu rupiah.

Harga Susu Lactogen
Harga Susu Lactogen

Daftar Harga Susu Lactogen

Varian Susu LactogenHarga (Rp)
Lactogen 1 180 gram32.150
Lactogen 1 Gold 180 gram32.500
Lactogen 2 180 gram34.000
Lactogen 4 Vanilla 350 gram55.000
Lactogen 1 DHA + Prebio 155.000
Lactogen 1 Gold 350 gram55.100
Lactogen 2 Gold 350 gram57.700
Lactogen 2 DHA + Prebio 162.000
Lactogen 3 DHA + Prebio93.000
Lactogrow 3 DHA + Prebio100.000
Lactogen 4 750 gram110.000
Lactogen 1 DHA 750 gram115.000
Lactogrow 3 Madu 750 gram116.000
Lactogen Happynutri 2 Box 750 gram121.000
Lactogen 2 DHA + Prebio 1145.000
Lactogen Happynutri 1 Box 750 gram150.000
Lactogrow 3 1500 gram212.000

Harga susu Lactogen mengalami perubahan hampir setiap tahun. Tercatat pada 2019, Lactogen 1 Gold 350 gram dijual seharga Rp48.500, Lactogen 2 Gold 350 gram seharga Rp48.500, dan Lactogen 1 DHA 750 gram seharga Rp100.700.

Ketiga produk tersebut mengalami kenaikan pada 2020. Mulai dari Lactogen 1 Gold 350 gram dan Lactogen 2 Gold 350 gram naik harga menjadi Rp53.100, sedangkan untuk Lactogen 1 DHA 750 gram menjadi Rp109.500.

Memasuki 2021, harga susu Lactogen kembali mengalami kenaikan pada beberapa produk dibandingkan 2020. Misalnya, Lactogen 1 180 gram yang semula dijual seharga Rp29.000, sekarang menjadi Rp30.500. Lactogen 4 Vanilla 350 gram naik dari harga Rp48.000 menjadi Rp53.900. Lactogen 1 Gold 350 gram naik sedikit dari harga Rp53.100 menjadi Rp53.500.

Kenaikan harga susu Lactogen kembali terjadi di tahun 2022. Sebagai contoh, Lactogen 1 180 gram yang dibanderol Rp30.500 tahun 2021, naik menjadi Rp32.150 per kemasan. Berikut cara menyajikan susu Lactogen.

Ilustrasi: display Lactogen & Lactogrow di supermarket (instagram: @shofababyshop)
Ilustrasi: display Lactogen & Lactogrow di supermarket (instagram: @shofababyshop)

Cara Menyajikan Susu Lactogen

  • Pertama-tama, cuci botol susu anak dan tutupnya hingga bersih. Rebus selama kurang lebih 5 menit, dan biarkan dalam wadah tertutup sampai saat akan dipakai.
  • Rebus air minum sampai mendidih, diamkan sampai suam-suam kuku.
  • Tuangkan air ke dalam botol sesuai dengan jumlah yang tertera pada petunjuk penggunaan.
  • Gunakan sendok takar yang tersedia dalam kotaknya.
  • Masukkan susu bubuk ke dalam botol dengan jumlah takaran sesuai petunjuk penggunaan.
  • Kocok botol hingga susu bubuk larut seluruhnya.

Sebelum menyajikan kepada si kecil, ada baiknya Anda menaruh sedikit susu yang telah siap saji tadi ke telapak tangan Anda. Apabila susu masih terasa panas, maka sebaiknya jangan diberikan kepada buah . Untuk menjaga susu dalam kondisi baik, disarankan untuk menyimpan susu setiap selesai digunakan dalam wadah bersih. Sebaiknya simpan di tempat yang kering, dan terhindar dari sinar matahari secara langsung.

[Update: Almas]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *