Update Harga Eyeshadow Sariayu 3 Warna dan Tips Pemakaiannya

Sariayu memiliki beragam jenis produk kosmetik maupun perawatan untuk wanita, mulai dari , lulur, hingga eyeshadow t3 warna. Tidak sulit menemukan produk kosmetik Sariayu karena Anda bisa membelinya di gerai make up terdekat atau toko online dengan harga yang relatif terjangkau.

Ilustrasi: memakai eyeshadow (sumber: beautyinsider.my)
Ilustrasi: memakai eyeshadow (sumber: beautyinsider.my)

Diciptakan Martha Tilaar, brand kosmetik Indonesia ini memang sudah bertahun-tahun berkiprah di pasar lokal dan digunakan oleh wanita Indonesia sejak berpuluh tahun silam. Dengan mengedepankan bahan-bahan kosmetik yang alami, Sariayu berhasil menjadi merek kosmetik yang dikenal hingga ke seluruh Indonesia.

Bacaan Lainnya

Review Eyeshadow Sariayu

Sariayu memiliki beragam jenis produk kosmetik maupun perawatan untuk wanita, mulai dari make up, shampoo, lulur, masker, dan lainnya. Untuk produk make up, Sariayu setiap tahunnya memperkenalkan tren warna make up terbarunya yang mengusung nama-nama khas Indonesia, misalnya saja Rimba Sumatra, Karimunjawa, hingga Borneo.

Produk kosmetik besutan Sariayu seperti eyeshadow dikenal memiliki warna-warna atraktif dan cukup tahan lama. Sariayu menawarkan produk eyeshadow dengan beragam pilihan palet warna, mulai dari seri 3 warna, 6 warna, 8 warna, hingga makeup kit dengan 25 pilihan warna yang komplet. Warna-warna yang disediakan juga selalu mengikuti tren terkini supaya memudahkan konsumen untuk memadupadankan gaya sehari-hari.

Selain eyeshadow berbentuk bubuk, Sariayu juga menciptakan inovasi terbaru berupa eyeshadow liquid atau yang bertekstur cair. Liquid eyeshadow Sariayu menawarkan 8 warna eyeshadow yang menawan dan mudah diaplikasikan. Eyeshadow Sariayu berbentuk bubuk dan liquid biasanya dibanderol mulai puluhan ribu rupiah. Sebagai , berikut ini daftar harga lengkap eyeshadow Sariayu 3 warna di pasaran.

Harga Eyeshadow Sariayu 3 Warna

Jenis Produk Eyeshadow SariayuKisaran Harga
Sariayu Trend Warna 2013 Karimunjawa EyeshadowRp64.000
Sariayu Color Trend 2015 Eyeshadow Papua 02Rp66.000
Sariayu Trend Warna 2013 Lasem EyeshadowRp67.700
Sariayu Trend Warna 2014 Eyeshadow B01Rp69.300
Sariayu Trend Warna 2014 Eyeshadow B02Rp69.300
Sariayu Trend Warna 2014 Eyeshadow B03Rp71.100
Sariayu Color Trend 2015 Eyeshadow Papua 01Rp72.800
Sariayu Trend Warna 2011 Moistpome Eyeshadow ASRp72.800
Sariayu Trend Warna 2011 Moistpome Eyeshadow DKRp72.800
Sariayu Trend Warna 2012 Eyeshadow BenaRp72.800
Sariayu Color Trend 16 Eyeshadow K-01 36/3.9Rp99.300
Sariayu Color Trend 16 Eyeshadow K-02 36/3.9Rp99.300
Sariayu Eyeshadow Reog Rp114.000

Harga eyeshadow Sariayu 3 warna di atas kami rangkum dari situs resmi dan sejumlah marketplace lainnya. Jika dibandingkan penawaran sebelumnya, harga eyeshadow Sariayu 3 warna di pasaran saat ini terpantau fluktuatif. Misalnya, Sariayu color trend 2015 eyeshadow Papua 02 yang semula dijual seharga Rp60 ribu, sedikit naik menjadi Rp66 ribu. Sebaliknya, harga Sariayu color trend 16 eyeshadow K-02 36/3.9 turun dari Rp126 ribu menjadi Rp99 ribuan.

Eyeshadow Sariayu 3 warna (sumber: carousell)
Eyeshadow Sariayu 3 warna (sumber: carousell)

Harga yang berlaku di setiap toko atau counter juga bisa berbeda-beda, tergantung promo yang ditawarkan. Sementara itu, di situs resminya, tersedia pula eyeshadow Sariayu berbentuk liquid/cair yang ditawarkan dengan harga mulai Rp99.300. Agar mengetahui harga yang lebih pasti, Anda bisa langsung datang ke counter Sariayu atau langsung pergi ke supermarket yang menjual produk kosmetik Sariayu. Selain itu, Anda juga bisa mengecek harga melalui aplikasi online.

Tips Menggunakan Eyeshadow Sariayu 3 Warna

  • Tips pertama untuk menggunakan eyeshadow 3 warna, yaitu dengan memilih warna eyeshadow yang paling dekat dengan warna kulit Anda. Anda bisa mengaplikasikan warna cream, putih, kuning langsat, atau warna netral lainnya. Gunakan kuas eyeshadow untuk mengaplikasikannya pada kelopak mata Anda. 
  • Untuk pewarnaan, buatlah lapisan yang sama antara kelopak mata kanan dan kiri. Warna ini merupakan warna dasar yang akan membuat tampilan eyeshadow Anda lebih tahan lama dan pigmented. Jika Anda kehilangan brush eyeshadow, Anda juga bisa mengaplikasikan menggunakan jari. Secara perlahan, oleskan menggunakan jari hingga merata dan usahakan untuk mengaplikasikan dengan rapi.
  • Untuk membuat tampilan mata menjadi lebih besar, Anda juga bisa menggunakan warna yang lebih gelap daripada warna kulit Anda. Pengaplikasian warna yang lebih gelap bisa dimulai setelah Anda menggunakan warna dasar. Pilih warna seperti warna atau hitam, dan aplikasikan pada bagian sudut serta lipatan mata.
  • Pastikan antara kelopak mata kanan dan kiri memiliki warna yang sama. Gunakan brush eyeshadow atau jari untuk mengaplikasikannya. Untuk warna lebih gelap, Anda hanya perlu mengoleskan 1 kali. Namun, jika Anda kurang puas dengan warnanya, Anda bisa mengoleskan lebih dari 1 kali. 
  • Jika Anda sudah mengaplikasikan 2 warna pilihan, saatnya Anda mulai mengaplikasikan warna lain pada palette eyeshadow Anda. Pilih warna kesukaan Anda, lalu aplikasikan pada kelopak mata secara menyeluruh. Pastikan untuk membuat  tampilan yang sama antara kelopak mata kanan dan kiri. Setelah sempurna, ratakan eyeshadow di kelopak mata menggunakan kuas.

Selain tips di atas, Anda juga bisa menambahkan eyeshadow dengan glitter. Untuk mengaplikasikan glitter, pilihlah jenis glitter yang mudah diaplikasikan. Ada dua jenis glitter yang bisa Anda gunakan, yaitu glitter cair dan glitter bubuk. Jika Anda ingin menggunakan glitter bubuk, Anda hanya perlu mengoleskan sedikit saja pada kelopak mata. Aplikasikan juga eyeliner pada bagian sudut mata untuk membuat tampilan eyeshadow dan mata menjadi lebih jelas. 

Untuk glitter cair, Anda perlu lebih berhati-hati karena jenis glitter ini terkadang mudah tumpah dan warnanya juga cenderung lebih dominan. Ketika Anda menggunakan glitter cair, pastikan juga kuas dalam keadaan kering dan tidak ada sisa bubuk eyeshadow yang menempel. Aplikasikan dengan hati-hati di kelopak mata Anda untuk membuat tampilan lebih gemerlap.

[Update: Ditta]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *