Info Jenis dan Biaya Kartu Kredit Bank Mandiri Terbaru

Kemudahan pembayaran kini tidak hanya dimiliki oleh kartu debit saja. Banyak masyarakat di kota-kota besar yang juga menyukai kartu kredit sebagai alat pembayaran yang mudah dan praktis. Sebagian besar mall, pertokoan, hingga situs e-commerce juga telah banyak yang menerapkan sistem pembayaran menggunakan credit card alias CC ini.

Kartu kredit Bank Mandiri Everyday Card (sumber: cnnindonesia.com)
Kartu kredit Mandiri Everyday Card (sumber: cnnindonesia.com)

Sistem kartu kredit pada dasarnya adalah meminjamkan sejumlah uang pada sang pemegang kartu untuk dibelanjakan dalam keperluan tertentu. Nantinya, Anda harus melunasi uang yang telah terpakai tersebut ketika tagihan datang atau pada waktu yang telah ditentukan. Anda juga biasanya akan dikenai bunga bila terlambat membayar dari batas waktu yang ditetapkan. Namun, peraturan ini berbeda-beda tergantung dari bank tempat Anda mengajukan kartu kredit.

Bacaan Lainnya

Meski banyak yang menganggap kartu kredit mendukung gaya hidup konsumtif, nyatanya kartu kredit memiliki beragam manfaat yang akan menguntungkan Anda jika digunakan dengan bijak dan sebaik-baiknya. Salah satu keuntungan paling mendasar dari memiliki kartu kredit adalah faktor keamanan. Kartu kredit dapat menggantikan fungsi uang tunai dalam bentuk kartu yang praktis dan ringkas.

Sebagai salah satu bank besar di Indonesia, Bank Mandiri juga telah memiliki beberapa kartu kredit. Lebih dari 10 pilihan kartu kredit telah disediakan oleh bank ini, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan nasabah, mulai dari travel hingga automotive. Berikut rincian kartu kredit yang telah ditawarkan oleh Bank Mandiri.

Kartu Kredit Bank Mandiri

  • World Elite, merupakan kartu kredit tingkatan tertinggi yang diterbitkan oleh Bank Mandiri. Kartu ini eksklusif diperuntukkan untuk nasabah Private Bank Mandiri Prioritas (nasabah dengan Fund Under Management lebih dari Rp20 miliar). Fitur dalam kartu ini antara lain Quadruple Fiestapoin, Fiestapoin Instant Bonus, Priority Pass Worldwide International Airport Lounge Access, First Class Travel Experience, eMandiri World Elite Concierge, Airport Handling, Mandiri World Elite Private Sale, Mandiri World Elite Call Center, dan Travel Insurance.
  • Visa Signature, merupakan kartu kredit yang diperuntukkan memenuhi kebutuhan travelling, golf, dan shopping upper class segmen (segmen di atas Mandiri Visa Platinum).
  • Golf Signature, merupakan varian dari produk Mandiri Visa Signature untuk memenuhi kebutuhan golf nasabah segmen premium (segmen di atas Mandiri Visa Platinum).
  • Priority Pass, kartu ini dapat digunakan untuk mengakses airport lounge yang tergabung dalam jaringan Priority Pass, baik di Indonesia dan di luar negeri.
  • Pertamina Card, dipersembahkan untuk nasabah yang memiliki gaya hidup dan sangat peduli dengan kenyamanan berkendara dengan mobil serta untuk kebutuhan lainnya yang terkait dengan automotive ataupun yang bersifat daily purchase.
  • Platinum Card, merupakan kartu eksklusif pribadi yang terpilih. Mandiri Kartu Kredit ini dapat digunakan untuk bertransaksi di berbagai tempat usaha berlogo VISA di seluruh dunia. Pembayaran tagihan minimum 10% dari total tagihan bulanan atau Rp50.000 (mana yang lebih besar).
  • Golf Card, khusus dibuat bagi penggemar golf. Keuntungan yang didapat antara lain dapat berpartisipasi dalam rangkaian turnamen golf yang diselenggarakan oleh Bank Mandiri, dapat mengikuti Program Golf Travelling Special Price dengan fasilitas cicilan dengan atau tanpa bunga, hingga program diskon lapangan sampai dengan 50% bermain di lapangan golf pilihan di  Indonesia.
  • Everyday, Anda dapat mendesain kartu ini sesuai dengan kepribadian Anda. Setidaknya, ada 12 desain yang tersedia. Kartu ini dapat digunakan untuk bertransaksi di berbagai tempat usaha berlogo MasterCard di seluruh dunia. Pembayaran tagihan minimum 10% dari total tagihan bulanan atau Rp50.000 (mana yang lebih besar), dapat melakukan tarik tunai atau cash advance di ATM berlogo Maestro/Cirrus di seluruh dunia, dan lainnya.
  • Corporate, disediakan untuk memenuhi kebutuhan transaksi bisnis perjalanan pegawai perusahaan. Kartu ini dianggap menyediakan kemudahan bagi perusahaan untuk mengontrol pengeluaran pegawai.
  • Shopee, kartu kredit khusus pengguna setia Shopee. Untuk apply credit card satu ini, Anda akan memperoleh welcome bonus 100.000 koin Shopee dan keuntungan lain berupa free biaya penanganan untuk seluruh transaksi full payment dan cicilan di Shopee.
Kartu kredit Bank Mandiri (sumber: cnn)
Kartu kredit Bank Mandiri (sumber: cnn)

Biaya Kartu Kredit Bank Mandiri

Jenis KartuBiaya
Mandiri SignatureCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Rp900.000 per tahun
Membership Kartu Tambahan : Rp450.000 per tahun
Mandiri PreciousCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Rp500.000 per tahun
Membership Kartu Tambahan : Rp250.000 per tahun
Mandiri Skyz CardCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Rp300.000 per tahun
Membership Kartu Tambahan : Rp180.000 per tahun
Mandiri TravelokaCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Rp500.000 per tahun
Membership Kartu Tambahan : Rp250.000 per tahun
Mandiri Pertamina CardCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Rp400.000 per tahun
Membership Kartu Tambahan : Rp250.000 per tahun
Mandiri Golf SignatureCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Rp1.500.000 per tahun
Membership Kartu Tambahan : Rp1.000.000 per tahun
Mandiri Golf PlatinumCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Rp600.000 per tahun
Membership Kartu Tambahan : Rp250.000 per tahun
Mandiri Golf GoldCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Rp500.000 per tahun
Membership Kartu Tambahan : Rp250.000 per tahun
Mandiri PlatinumCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Rp500.000 per tahun
Membership Kartu Tambahan : Rp250.000 per tahun
Everyday CardCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp150.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Rp180.000 per tahun
Membership Kartu Tambahan : Rp120.000 per tahun
Mandiri GoldCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Rp300.000 per tahun
Membership Kartu Tambahan : Rp150.000 per tahun
Mandiri ShopeeCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan maksimum/Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Rp300.000 per tahun
Membership Kartu Tambahan : Rp150.000 per tahun
Mandiri World EliteCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Tidak dikenakan selama menjadi nasabah Private Banking Bank Mandiri
Membership Kartu Tambahan : Tidak dikenakan selama menjadi nasabah Private Banking Bank Mandiri
Mandiri PrioritasCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Tidak dikenakan selama menjadi nasabah Private Banking Bank Mandiri
Membership Kartu Tambahan : Tidak dikenakan selama menjadi nasabah Private Banking Bank Mandiri
Corporate CardCash Advance : 6% dari jumlah pengambilan/Rp100.000
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 5% dari jumlah tagihan/Rp50.000
Membership Kartu Utama : Rp500.000 per tahun (platinum) atau Rp350.000 per tahun (gold)
Membership Kartu Tambahan : NA
Mandiri SME CardCash Advance : –
Keterlambatan : 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000
Pembayaran : 100% dari jumlah tagihan
Membership Kartu Utama : Rp250.000 per tahun
Membership Kartu Tambahan : NA

Tahun 2020 muncul jenis kartu kredit baru, yakni Mandiri Traveloka yang ditujukan bagi para nasabah yang senang bepergian. Jika dibandingkan dengan tahun 2019, pihak Bank Mandiri tahun 2020 justru menurunkan bunga kredit, keterlambatan, dan juga biaya pembayaran kartu kredit untuk hampir seluruh jenis credit card yang dimiliki.

Mandiri Skyz Credit Card (sumber: Kontan)
Mandiri Skyz Credit Card (sumber: Kontan)

Sebagai contoh, untuk Mandiri Signature yang sebelumnya dikenai biaya keterlambatan 3% atau maksimal Rp150 ribu, diturunkan jadi 1% atau maksimal Rp100 ribu. Demikian pula untuk pembayaran, dari yang sebelumnya 10%, pada 2020 jadi 5% atau Rp50 ribu. Kebijakan ini berkenaan dengan keringanan selama kondisi pandemi Covid-19 dan berlaku sejak 1 Juli – 31 2021. Sayangnya untuk kategori World Elite dan Prioritas tampaknya masih menganut kebijakan sama seperti tahun sebelumnya.

Kemudian, pada 2021 Bank Mandiri juga mengenalkan produk credit card baru bertajuk Mandiri Precious untuk menggantikan kartu kredit Mandiri JCB. Kemudian, produk Hypermart Card juga kini telah digantikan dengan Mandiri Kartu Kredit Shopee.

Tahun 2021, kartu kredit jenis Everyday Card besaran iuran membership untuk kartu utama diturunkan biayanya dari Rp300 ribu menjadi Rp180 ribu saja per tahun dan untuk membership kartu tambahan juga turun dari Rp180 ribu jadi Rp120 ribu per tahun. Sedangkan untuk ketentuan pada kartu kredit lain tampaknya belum banyak berubah dari sebelumnya.

Pada 2022, Bank Mandiri mengubah ketentuan biaya pada kartu kredit jenis World Elite. Jika sebelumnya biaya keterlambatan pembayaran dikenai 3% dari jumlah tagihan/maksimal Rp150.000, sekarang diturunkan jadi 1% dari jumlah tagihan/maksimal Rp100.000. Sedangkan untuk membership kartu utama dan kartu tambahan kini sudah tidak dikenakan biaya selama menjadi nasabah Private Banking Bank Mandiri. Sebelumnya, biaya membership kartu utama Mandiri World Elite mencapai Rp3,5 juta per tahun.

Daftar biaya kartu kredit dari Bank Mandiri di atas kami rangkum dari situs resmi bank yang bersangkutan. Biaya kartu kredit Bank Mandiri tersebut tidak mengikat dan bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Untuk informasi lebih lengkap, Anda bisa langsung mengunjungi Bank Mandiri terdekat di kota Anda.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *